1TULAH.COM-Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Asdi Narang, mendesak dilakukannya evaluasi menyeluruh terhadap keamanan dan kenyamanan seluruh rumah ibadah di wilayahnya.
Desakan ini muncul menyusul peristiwa kebakaran yang melanda Gereja Maranatha GKE Langkai pada 24 September 2024 lalu.
Politisi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) ini menekankan pentingnya evaluasi tidak hanya pada gereja, tetapi juga pada masjid, pura, vihara, kelenteng, dan tempat ibadah lainnya. Salah satu aspek yang perlu diperhatikan adalah kondisi instalasi listrik, terutama pada bangunan yang sudah berusia tua.
“Gereja yang sudah lama beroperasi, banyak kabel-kabel yang perlu diganti. Ada batas waktu penggunaan kabel, terutama jika gedung sudah berusia puluhan tahun,” ujar Asdi Narang kepada awak media, Selasa (26/11/2024).
Asdi Narang juga menyoroti perlunya setiap rumah ibadah untuk memiliki asuransi. Hal ini bertujuan untuk memberikan perlindungan finansial jika terjadi kejadian tak terduga seperti kebakaran, pencurian, atau bencana alam lainnya.
“Saya berharap evaluasi ini dapat segera dilakukan oleh para pengelola rumah ibadah untuk memastikan keamanan dan kenyamanan seluruh umat beragama dalam menjalankan ibadah,” pungkasnya. (Ingkit)