1TULAH.COM-Saat ini kemampuan mengetik mutlak dikuasai semua orang. Lebih-lebih saat ini kecenderungan peperless atau tidak lagi menggunakan kertas, menjadikan keterampilan mengetik tidak bisa dilepaskan dari kerja-kerja profesional dalam berbagai bidang kehidupan.
Penguasaan terhadap tut-tut yang terdapat pada keypad laptop maupun gadget, menjadikan pekerjaan cepat beres. Oleh karenanya, meningkatkan kecepatan dalam mengetik pun menjadi suatu keharusan.
Di zaman dimana kita selalu lekat dengan teknologi berupa gadget dan komputer, kemahiran untuk mengoperasikannya secara optimal dapat menjadi keuntungan bagi kita.
Salah satu keahlian yang sangat dibutuhkan yaitu kemampuan mengetik. Memiliki kecepatan mengetik yang cepat memberikan manfaat seperti pekerjaan kita menjadi lebih cepat selesai dan meningkatkan produktivitas kita sehari-hari.
Berikut ini adalah 5 tips yang bisa kamu terapkan untuk meningkatkan kecepatan mengetik.
- Sesuaikan tempat duduk hingga membuatmu nyaman
Kamu harus merasa nyaman dengan tempat dudukmu. Karena bila kamu tidak merasa senang dan nyaman ketika duduk untuk mengetik, maka kemampuan mengetik juga tidak akan berkembang secara optimal. Oleh karena itu, pastikan untuk menyesuaikan posisi tempat duduk agar membuatmu nyaman.
- Usahakan duduk dalam posisi yang benar
Pastikan kamu duduk menata baik tempat duduk, meja, maupun ketinggian laptop atau keyboard hingga kamu merasa nyaman. Tempatkan kakimu di lantai, dan layar komputer sebaiknya berjarak 15 hingga 25 cm dari pandanganmu.
Kemudian, jaga sikumu dalam sudut 90 derajat. Tempatkan jari tangan kanan pada tombol A, S, D, dan F, sementara jari tangan kirimu berada di tombol J, K, L, dan ;.
Sementara itu, ibu jari harus berada di tombol spasi. Setiap jari juga digunakan untuk mengetik tombol di atas dan dibawahnya, misalkan jari telunjuk yang bertugas untuk mengetik huruf J, juga digunakan untuk mengetik huruf U dan M.
Untuk tombol bukan huruf, jari kelingking kanan digunakan untuk mengetik tombol enter, shift, dan backspace. Sementara jari kelingking kiri untuk menekan tombol shift, caps lock, dan tab.
Terlihat banyak, namun jika konsisten mempraktekannya, ingatan kita akan letak tombol semakin terlatih hingga kita dapat mengingat letak tombol tanpa melihatnya.
- Fokus pada akurasi atau mengetik dengan benar dibandingkan kecepatan
Memang tujuan akhir kita adalah meningkatkan kecepatan mengetik, namun untuk beberapa latihan pertama fokuskan pada akurasi ketikan dibandingkan kecepatan.
Mengetiklah secara perlahan terlebih dahulu dan pastikan kamu mengetik kata per kata dengan benar. Akurasi merupakan fondasi dalam belajar mengetik cepat. Kecepatan mengetik akan meningkat dengan sendirinya setelah kamu dapat menguasai fondasinya.
- Gunakan cara yang menyenangkan seperti bermain games ketik cepat
Untuk membuat latihan mengetik semakin menyenangkan, kamu dapat menggunakan permainan yang ada di internet. Terdapat banyak games untuk membantumu meningkatkan kecepatan dan akurasi dalam mengetik.
Contoh situs yang menyediakan permainan untuk mengetes kecepatan mengetik adalah 10 Fast Fingers, Typing.com, Speed Typing Online, hingga Key Hero.
- Konsisten Latihan Mengetik
Untuk menguasai keahlian, kita perlu melatih dan mempraktekannya secara konsisten dalam jangka waktu tertentu untuk menjadi mahir. Demikian pula dengan mengetik, lakukan latihan mengetik secara konsisten setiap hari.
Misalkan kamu menjadwalkan untuk latihan mengetik selama 30 menit sehari, jika kamu melakukannya secara terus menerus maka akan menjadi kebiasaan serta membuatmu lebih cepat mahir dalam mengetik.
Nah, itu tadi adalah 5 tips yang dapat kamu aplikasikan untuk meningkatkan kecepatan mengetikmu. Selamat mencoba! (Sumber:suara.com)