Perempat Final BAC 2023 : Fajar/Rian Kalah Lawan Wakil Malaysia

- Jurnalis

Sabtu, 29 April 2023 - 10:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di babak perempat final Kejuaraan Badminton Asia (BAC) 2023 usai dikalahkan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia), Jumat [ANTARA/HO-PP PBSI].

Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di babak perempat final Kejuaraan Badminton Asia (BAC) 2023 usai dikalahkan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia), Jumat [ANTARA/HO-PP PBSI].

1tulah.com -Langkah pasangan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Harus terhenti di babak permepat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia atau BAC 2023 di Dubai, Uni Emirat Arab.

Dikutip kantor berita Antara dari rilis PB PSSI, pada Jumat (28/4/2023) pasangan ganda putra nomor satu dunia itu dikalahkan duet Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) di babak perempat final. Mereka kalah dua gim langsung atau straight set 20-22, 15-21.

“Pastinya sedih dan kecewa karena kami punya kesempatan di turnamen ini, tapi memang harus diakui tadi kami bermain kurang rapi,” ungkap Rian secara tertulis PP PBSI di Jakarta, Sabtu (29/4/2023).

Pada gim pertama, Fajar/Rian kehilangan momentum permainan saat pertengahan gim. Fajar/Rian yang awalnya memimpin dengan skor 15-10, berbalik tertinggal setelah Ong/Teo mengubah pola permainan.

Baca Juga :  Liquid Life: Jalan Pintas Menuju Ketenaran atau Jebakan?

Menurut Fajar, Ong/Teo menyadari bahwa mereka tak punya peluang untuk mendulang poin jika terus bermain agresif. Akhirnya duo Malaysia pun mengubah strategi dengan bertahan untuk mengimbangi agresivitas Fajar/Rian.

“Gim pertama setelah interval lawan mengubah pola dengan bermain bertahan dan bertahannya pun mereka di pertandingan kali ini sangat yakin ya. Sementara kami malah terburu-buru ingin mendapat poin jadi malah banyak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri,” kata Fajar.

Di sisi lain, Fajar menyadari bahwa ia bersama Rian terus menggempur pertahanan Ong/Teo adalah sebuah kesalahan. Mereka menjadi terlalu terburu-buru dalam mengeksekusi pukulan sehingga beberapa kali laju kok tidak meyakinkan.

“Memang bila bertemu dengan lawan seperti Ong/Teo, kami tidak boleh bermain seperti tadi. Harus sabar dan tidak terburu-buru. Itu yang tidak kami lakukan hari ini,” lanjutnya.

Baca Juga :  La Nina Bakal Selimuti Indonesia Hingga Bulan Ini

Di babak kedua, pasangan berjuluk FajRi mengawali gim kedua dengan baik. Keunggulan mampu dikunci, namun sayangnya tak bertahan lama.

Bekal keunggulan 7-2 atas Ong/Teo nyatanya tak mampu menjaga konsistensi Fajar/Rian. Mereka kemudian kehilangan lima poin beruntun dan skor pun imbang 7-7.

Hanya butuh waktu singkat bagi Ong/Teo untuk mendahului duo Indonesia, hingga akhirnya pertandingan usai setelah dimainkan dalam 37 menit.

“Gim kedua awal-awal kami sudah mencoba lagi dengan strategi kami, itu cukup berhasil tapi lagi-lagi mereka bisa menyusul dan itu membuat mereka semakin percaya diri,” tutup Rian.***

Sumber Berita : suara.com

Berita Terkait

Waspada Pinjol Ilegal! OJK Ajak Masyarakat Lebih Cerdas
Emmanuelle Amandio Dominasi Drift Kings Asia 2024 di Malaysia
Tisu Toilet Beraroma dan Infeksi Jamur: Mitos atau Fakta?
Tiga Unsur Pimpinan DPRD Barsel Dilantik, Siap Bekerja 5 Tahun ke Depan!
DPRD Kalteng Resmi Bentuk 7 Fraksi, Ini Daftar Lengkapnya
Dere Rilis Lagu Baru “Biru”, Ungkapkan Keraguan dalam Cinta
ASDP Naikkan Tarif Penyeberangan, Ini Daftar Rutenya
Debat Pertama Kandidat Panaskan Pilkada Barito Timur, Bahas Isu Ekonomi
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 1 November 2024 - 17:52 WIB

Emmanuelle Amandio Dominasi Drift Kings Asia 2024 di Malaysia

Jumat, 1 November 2024 - 15:45 WIB

Tisu Toilet Beraroma dan Infeksi Jamur: Mitos atau Fakta?

Jumat, 1 November 2024 - 10:18 WIB

Tiga Unsur Pimpinan DPRD Barsel Dilantik, Siap Bekerja 5 Tahun ke Depan!

Jumat, 1 November 2024 - 07:53 WIB

DPRD Kalteng Resmi Bentuk 7 Fraksi, Ini Daftar Lengkapnya

Jumat, 1 November 2024 - 07:37 WIB

Dere Rilis Lagu Baru “Biru”, Ungkapkan Keraguan dalam Cinta

Jumat, 1 November 2024 - 07:28 WIB

ASDP Naikkan Tarif Penyeberangan, Ini Daftar Rutenya

Jumat, 1 November 2024 - 07:15 WIB

Debat Pertama Kandidat Panaskan Pilkada Barito Timur, Bahas Isu Ekonomi

Kamis, 31 Oktober 2024 - 19:14 WIB

Geger! Seorang Pria Warga Puruk Cahu Seberang Mura Kalteng Ditemukan Tewas Tergantung

Berita Terbaru

Potret Paula Verhoeven (sumber: suara.com)

Entertainment

Rindu Anak, Akses Paula Verhoeven Dibatasi: Mama Kangen Anak-anak

Jumat, 1 Nov 2024 - 20:52 WIB

Skuad Timnas Indonesia Senior Saat Lakoni Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 3 (sumber: suara.com)

Olahraga

Jelang Hadapi Jepang, Timnas Indonesia Terancam Disanksi AFC

Jumat, 1 Nov 2024 - 20:37 WIB