1TULAH.COM – Drama Korea telah menjadi fenomena global dalam beberapa tahun terakhir, menarik penonton dari seluruh dunia.
Dikemas dengan plot yang memikat, karakter yang kuat, dan produksi yang berkualitas, drama Korea telah memikat jutaan orang dengan kisahnya yang emosional dan menghibur.
Jika kamu penggemar drama Korea dan ingin menikmati tayangan-tayangan tersebut dengan subtitle bahasa Indonesia, artikel ini akan memperkenalkan kamu ke beberapa website yang menyediakan link nonton drama Korea dengan subtitle bahasa Indonesia secara gratis.
Untuk menghargai karya para sineas, artis dan aktor yang sudah bekerja keras, lebih baik tidak nonton di situs ilegal.
Akan tetapi, akseslah situs resmi dan arga berlangganan per bulan tidak mahal dan jika sudah tidak ingin berlangganan bisa dibatalkan kapan saja.
Berikut kumpulan link nonton drakor gratis sub Indo.
1. IQIYI
IQIYI merupakan situs nonton streaming dari China yang mempermudah kita untuk mengakses drama korea (drakor) secara gratis maupun berlangganan.
Gunakan link nonton drakor gratis sub Indo dari IQIYI berikut ini:
https://www.iq.com/kdrama?lang=en_us
2. VIU
Kamu bisa nonton drama korea terbaru di VIU secara gratis maupun berbayar.
Situs ini telah menyediakan beragam judul dari beragam genre dan bisa diakses di Indonesia.
Link nonton drakor gratis sub Indo bisa diperoleh di sini:
https://www.viu.com/ott/id/id/category/549/Drama-Korea.
Tak hanya drama Korea, kamu juga bisa menyaksikan variety show Korea.
3. VIDIO
Di Vido kamu bisa nonton drama Korea yang sudah didubbing ke Bahasa Indonesia, ada juga yang subtitle Indonesia.
Vidio menyediakan drama korea gratis dengan judul-judul yang sudah diterjemahkan ke Bahasa Indonesia sehingga kamu bisa dengan mudah memilih. Ada juga Drakor Pilihan Terbaik.
Drakor di VIDIO dikelompokkan dalam berbagai kategori sehingga memudahkan pengguna untuk memilih, misalnya drakor fiksi ilmiah, handsome male lead, dan juga drama kedokteran.
Link nonton drakor gratis sub Indo di vidio adalah sebagai berikut:
https://www.vidio.com/categories/321-vidio-drakor-gratis
4. Netflix
Netflix adalah salah satu saluran streaming favorit penggemar darama dari berbagai negara.
Netflix menyediakan beragam konten original mereka yang tidak dapat ditemukan di saluran streaming lainnya misalnya Celebrity, King the Land, D.P, The Uncanny Counter, dan masih banyak lagi yang lain.
Link nonton drakor gratis sub Indo di Netflix adalah sebagai berikut:
https://www.netflix.com/id/browse/genre/2638104
5. Viki
Kamu bisa memilih kategori drama korea untuk menonton drakor di viki.com.
Ada banyak judul drama korea populer di situs streaming nonton drama korea gratis sub indo ini.
Link nonton drakor gratis Sub Indo di Viki adalah sebagai berikut: https://www.viki.com/
Demikian itu kumpulan link nonton drakor gratis sub Indo. Semoga bermanfaat.
Penulis : Nova Elisa Putri
Sumber Berita : Suara.com