Kota Podomoro Tenjo Jadi Mitra Penyediaan Rumah Nondinas TNI AD

- Jurnalis

Jumat, 3 Maret 2023 - 15:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

dokumentasi. Foto udara perumahan di kawasan Majalaya, Karawang, Jawa Barat, Rabu (9/2/2022). Sumber foto : suara.com

dokumentasi. Foto udara perumahan di kawasan Majalaya, Karawang, Jawa Barat, Rabu (9/2/2022). Sumber foto : suara.com

1TULAH.COM – Pihak Kota Podomoro Tenjo, kota mandiri besutan Agung Podomoro melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Badan Pengelolaan Tabungan Wajib Perumahan Angkatan Darat (BP TWP AD).

Kerja sama ini dalam dalam penyediaan rumah nondinas untuk personel Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD)

Kerja sama ini disebut merupakan bagian dari komitmen pengembang dalam menyediakan hunian berkualitas dengan harga terjangkau.

Ini juga didukung oleh fasilitas Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Swakelola TWP AD sebagai alternatif pilihan pembayaran bagi personel TNI AD yang ingin memiliki hunian di kawasan Kota Podomoro Tenjo.

Chief Marketing Officer Kota Podomoro Tenjo Zaldy Wihardja menjelaskan, Kota Podomoro Tenjo akan menyediakan hunian yang terjangkau bagi personel TNI AD di mana mereka dapat memilih hunian sesuai dengan keinginan dan fasilitas KPR Swakelola yang dapat mereka ajukan pada saat mengambil rumah di Kota Podomoro Tenjo.

“Kami berkomitmen untuk mengakomodasi semua kebutuhan para prajurit dalam satu kawasan hunian dengan fasilitas terbaik,” kata Zaldy dalam keterangan resminya di Jakarta, Kamis (2/3/2023).

Zaldy menyatakan pihaknya siap menjadi mitra pengembang bagi TNI AD dalam penyediaan hunian yang berkualitas bagi personel TNI AD.

Kota Podomoro Tenjo dikembangkan sebagai kawasan hunian yang dilengkapi fasilitas terdepan, dilengkapi dengan infrastruktur yang memadai yang kini dalam proses pembangunan yakni jalan berstandar nasional dan Grand Transit Oriented Development (TOD).

Baca Juga :  Bitcoin Terbang Tinggi! Sentuh Rp1,56 Miliar, Institusi Masuk, Tren Bullish Lanjut?

Hal ini akan mendukung produktivitas dan mobilitas dari warga Kota Podomoro Tenjo untuk kehidupan yang lebih maksimal.

“Kota Podomoro Tenjo secara khusus disiapkan sebagai hunian ideal untuk keluarga, termasuk juga personel TNI AD.

Kami pastikan seluruh konsumen Kota Podomoro Tenjo akan menikmati pemukiman yang nyaman, yang tidak hanya dapat digunakan sebagai tempat tinggal tetapi juga sebagai aset investasi yang menjanjikan,” jelas Zaldy.

Sejak diluncurkan pada 2020, Kota Podomoro Tenjo disambut antusias dan diminati oleh konsumen berbagai kalangan.

“Komitmen kami adalah menyediakan rumah yang berkualitas untuk mendukung kehidupan produktif yang optimal,” ucap dia.

Kota Podomoro Tenjo dipersiapkan sebagai The Next Serpong yang akan menciptakan pusat perekonomian baru dan memberikan multiplier effect bagi daerah sekitar kawasan.

Kepala Badan Pengelola Tabungan Wajib Perumahan Angkatan Darat (BP TWP AD) Brigjen TNI M Reza Utama mengatakan kebutuhan akan rumah adalah kebutuhan pokok bagi masyarakat, termasuk juga personel TNI AD.

Brigjen TNI M Reza Utama mengatakan bahwa kerja sama pengembang dan BP TWP AD ini merupakan bagian dari program penyediaan rumah berkualitas yang sesuai standar rumah nondinas bagi personel TNI AD.

Kota Podomoro Tenjo dinilai telah memenuhi seluruh standar mulai dari tipe rumah, lingkungan, infrastruktur, dan fasilitas yang tersedia.

Baca Juga :  Trump Serang The Fed, Wall Street Anjlok! Dow Jones Rontok 2,48%, Emas Cetak Rekor Tertinggi!

Tidak hanya itu, kerjasama ini akan memudahkan personel TNI AD dalam kepemilikan rumah nondinas melalui KPR Swakelola TWP AD.

Sistem kerja sama ini sudah sejalan dengan ketentuan yang ada di BP TWP AD, yaitu setiap personel TNI AD memiliki kesempatan yang sama untuk memanfaatkan fasilitas KPR Swakelola sesuai pangkat dan golongan untuk memiliki rumah di Kota Podomoro Tenjo.

“Skemanya adalah personel TNI AD mengajukan KPR Swakelola untuk pembiayaan kepemilikan rumah Kota Podomoro Tenjo dan apabila terealisasi, Kota Podomoro Tenjo akan membangunkan unit rumah bagi personel TNI AD tersebut yang pembayaran angsuran KPRnya melalui pemotongan secara mass debet dari gaji setiap bulannya,” kata dia.

Brigjen TNI M Reza Utama juga menambahkan, TNI AD memiliki standar minimum dalam menentukan hunian, misalnya untuk tipe bangunan standarnya adalah tipe 36/72.

Namun, Kota Podomoro Tenjo tidak hanya menyediakan hunian dengan tipe ini, tetapi juga menyediakan tipe hunian dengan kualifikasi lebih tinggi dan masih sesuai standar hunian yang diizinkan.

“Variasi tipe dan kelengkapan fasilitas ini menjadi dasar utama bagi BP TWP AD untuk menjalin kerja sama jangka panjang dengan Kota Podomoro Tenjo,” pungkas dia. (Nova Eliza Putri).

Artikel ini pertama kali tayang di suara.com, dengan judul Gandeng TNI AD, Agung Podomoro Sediakan Rumah Murah Nondinas.

Berita Terkait

Bitcoin Terbang Tinggi! Sentuh Rp1,56 Miliar, Institusi Masuk, Tren Bullish Lanjut?
Jurus Pamungkas Sri Mulyani: 5 Kesepakatan Strategis Redam Perang Dagang Trump!
Perang Dagang Trump Picu Tekanan Ekonomi Global, Modal Asing Rp 45 Triliun Lebih Hengkang dari RI
Atasi Keriput dan Kulit Kendur dengan Serum Anti Aging Terbaik
Trump Serang The Fed, Wall Street Anjlok! Dow Jones Rontok 2,48%, Emas Cetak Rekor Tertinggi!
Terungkap! Alasan AS ‘Gugat’ QRIS dan GPN dalam Negosiasi Dagang dengan Indonesia
Pasar Mangga Dua Kembali Jadi Sorotan AS: Pusat Barang Bajakan Hambat Hubungan Dagang?
Tarif Resiprokal AS Ancam Ekonomi RI: Ekspor Lesu, Rupiah Tertekan, PHK Besar-besaran Mengintai!

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 19:03 WIB

Bitcoin Terbang Tinggi! Sentuh Rp1,56 Miliar, Institusi Masuk, Tren Bullish Lanjut?

Kamis, 24 April 2025 - 16:24 WIB

Jurus Pamungkas Sri Mulyani: 5 Kesepakatan Strategis Redam Perang Dagang Trump!

Kamis, 24 April 2025 - 14:10 WIB

Perang Dagang Trump Picu Tekanan Ekonomi Global, Modal Asing Rp 45 Triliun Lebih Hengkang dari RI

Rabu, 23 April 2025 - 12:40 WIB

Atasi Keriput dan Kulit Kendur dengan Serum Anti Aging Terbaik

Selasa, 22 April 2025 - 09:39 WIB

Trump Serang The Fed, Wall Street Anjlok! Dow Jones Rontok 2,48%, Emas Cetak Rekor Tertinggi!

Minggu, 20 April 2025 - 18:56 WIB

Terungkap! Alasan AS ‘Gugat’ QRIS dan GPN dalam Negosiasi Dagang dengan Indonesia

Minggu, 20 April 2025 - 13:48 WIB

Pasar Mangga Dua Kembali Jadi Sorotan AS: Pusat Barang Bajakan Hambat Hubungan Dagang?

Sabtu, 19 April 2025 - 14:08 WIB

Tarif Resiprokal AS Ancam Ekonomi RI: Ekspor Lesu, Rupiah Tertekan, PHK Besar-besaran Mengintai!

Berita Terbaru

Pj Sekda Barito Utara (Barut), Jufriansyah, menjadi mentor untuk Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Suparmi A. Aspian, Jumat, 25 April 2025. Foto: Diskominfosandi Barut

Muara Teweh

Pj Sekda Apresiasi Rancangan Proper PKN Tingkat II Kadis SosPMD

Jumat, 25 Apr 2025 - 23:39 WIB

Oplus_131072

Daerah

Diskominfo SP Ikuti Bimtek Platform Digital Kemitraan KIM

Jumat, 25 Apr 2025 - 22:01 WIB