1TULAH.COM – Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) berhasil mengungkap kasus perampokan di rumah dinas atau rumah jabatan Wali Kota Blitar Santoso, yang terjadi pada 12/12/2022) lalu.
Terungkap komplotan pelaku berjumlah lima orang, tiga pelaku berhasil diringkus dan dua masih buron. Ketiga pelaku yakni MJ alias NT (54) warga Lumajang, ASM (54) warga Cengkareng, Jakarta Barat dan AJ (57) warga Jombang.
“Alhamdulillah berkat doa kita semua tiga pelaku kasus kejahatan di rumah Dinas Walikota Blitar bisa kita tangkap,” kata Kapolda Jatim Irjen Toni Harmanto, saat rilis di Polda Jawa Timur, Kamis (12/1/2023).
Toni menjelaskan, saat ini kasus ini masih dalam proses pengembangan dan pengejaran pelaku lainnya. Dalam pengejaran tiga pelaku tersebut, Tim Jantras Polda Jawa Timur juga menangkap DPO pelaku kasus narkotika 3 Kg yang diungkap oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak. (ANTARA/Hanif Nasrullah/Arif Prada/Ardi Irawan) (suara.com)