1TULAH.COM – Pendangdut Difarina Indra mengalami kecelakaan di jalan Tol Jombang-Mojokerto pada Rabu, 7 Juni 2023 kemarin.
Mobil yang ditumpangi Difarina Indra ini mengalami pecah ban di KM 703.200 B.
Hal ini diungkapkan oleh Kanit PJR Jatim III Ditlantas Polda Jatim AKP Imam SR.
Mobil MPV berwarna putih melaju ke arah Madiun dari Gresik di Jalur kanan ruas tol Jombang-Mojokerto dengan kecepatan sedang.
Kemudian, ban kanan belakang pecah sehingga hilang kendali dan menabrak guardrail sebelah kiri pembatas jalan tol.
Penulis : Delia Anisya Fitri
Sumber Berita : Suara.com