1tulah.com, Puruk Cahu – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) mengapresiasi berbagai perusahaan yang berpartisipasi dalam membuka lowongan kerja, salah satunya PT Saptaindra Sejati (PT SIS).
Di komplek Christian Center, ratusan warga Murung Raya antusias mengikuti seleksi walk in interview yang dilaksanakan oleh PT Saptaindra Sejati.
Hadir Sekda Hermon berkesempatan melihat langsung proses seleksi. Hermon mengharapkan dengan adanya ratusan lowongan pekerjaan baru tersebut dapat memberikan manfaat yang seluas-luasnya bagi masyarakat Murung Raya.
“Kegiatan ini mempunyai nilai strategis karena memberikan ruang komunikasi dua arah secara langsung yakni memberikan ruang komunikasi antara pencari dan pemberi kerja sedangkan Pemkab Mura sebagai fasilitator,” kata Hermon, Senin (14/11/2022).
Sementara, HR PT SIS Dias mengatakan, kebutuhan manpower di PT Saptaindra Sejati di Site Adaro MetCoal Companies (AMC) Murung Raya yakni manpower untuk operator DT (30T, 40T, 100T), operator excavator (PC 200-Up), operator greder (GD 825,GD 705), operator dozer (D85, D155, D375), operator crane truk (min. Cap. 10 Ton), mekanik A2B (komatsu & Leibherr) dan mekanik dump truk (volvo & scania).
Pihaknya menyaring potensi-potensi SDM dari masyarakat Murung Raya khususnya, kita melaksanakan seleksi ini di tanggal 14 dan 15 november 2022, jadi besok masih ada kegiatannya juga.
“Kita planning-nya untuk pemenuhan di tahun 2023, kita prepare di tahun ini karena kita ingin mendapat potensi-potensi (SDM) terbaik dari masyarakat Murung Raya,” jelas Dias.
Lanjutnya, Sebelum mulai seleksi tersebut peserta seleksi tersebut terlebih dahulu mengisi folmulir kemudian tes teori sesuai dengan yang dilamar, setelah selesai tes tertulis dan tes teori serta interview. (*)