Bacaleg DPRD Sragen Edar Sabu

- Jurnalis

Sabtu, 10 Juni 2023 - 07:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi sejumlah barang bukti dari tangan pelaku pengedar narkotika jenis sabu. [Ist]

Ilustrasi sejumlah barang bukti dari tangan pelaku pengedar narkotika jenis sabu. [Ist]

1tulah.com – Seorang Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Sragen dari Partai Gerindra, Eko Rusiyanto (46) ditangkap SatResnarkoba Polres Sragen terlibat penyalahguna narkoba, Senin (5/6/2023).

Penangkapan Eko Rusiyanto dilakukan setelah petugas kepolisian menangkap seorang laki-laki bernama Yakub Hermawan (32) di Jembatan Mungkung, Desa Jetak, Kecamatan Sidoharjo Senin (5/6/2023) malam.

Penangkapan Yakub, warga Desa Gawan Kecamatan Tanon ini setelah Satuan Narkoba Polres Sragen mendapatkan informasi adanya peredaran narkoba jenis sabu di sekitar Jembatan Mungkung, Desa Jetak, Kecamatan Sidoharjo.

Dipimpin Kanit Opsnal Ipda Sriyadi melakukan pengintaian langsung sampai pukul 20.30 WIB. Kemudian yang bersangkutan ditangkap oleh anggota di sekitar Jembatan Mungkung dan diinterogasi.

Baca Juga :  Presiden Prabowo Optimis Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Usai Kalahkan Bahrain

Setelah dilakukan penggeledahan di seluruh anggota badan, terdapat satu plastik klip bening berisi serbuk kristal diduga narkotika jenis sabu. Pelaku juga membawa sebuah pipet kaca yang di dalamnya masih terdapat sisa residu narkotika.

Dari pengakuan Yakub, mendapat barang tersebut dari Eko Rusiyanto. Barang itu membeli dengan harga Rp 600 ribu.

Saat ditangkap, Eko mengakui bahwa plastik klip bening itu merupakan barang miliknya sebelum dijual ke Yakub. Lalu dilakukan penggeledahan dan ditemukan satu alat hisap.

Baca Juga :  Resmi! AHY Umumkan Struktur Baru Pengurus DPP Partai Demokrat 2025-2030, Ini Nama-namanya

Keduanya kemudian ditetapkan sebagai tersangka, sedangkan barang bukti langsung diamankan.

Kasat Resnarkoba Polres Sragen AKP Rini Pangestuti mengatakan menyita satu plastik klip bening berisi serbuk kristal jenis sabu dengan berat kotor 0,44 gram dan sejumlah pipet dan bong.

Selain menangkap keduanya, juga menangkap residivis narkoba bernama Agung Nugroho (47), warga Dusun Patihan, Desa Gabugan, Kecamatan Tanon. (suara.com)

Berita Terkait

Skenario Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026: Peluang dan Tantangan!
Presiden Prabowo Optimis Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Usai Kalahkan Bahrain
Ikhlas vs Menerima: Mana yang Lebih Sehat untuk Kesehatan Mentalmu?
KPK Sidang Tiga Mantan Pejabat Pertamina Diperiksa KPK Kasus Gratifikasi dan Pengadaan Katalis
Tim Sar Temukan Remaja Tenggelam di Sungai Barito, Kondisi Meninggal Dunia
DPRD Kalteng Tetapkan Rencana Kerja 5 Tahun dan Bentuk Pansus Pertambangan
Usulan Penghapusan SKCK: Kontroversi dan Pertimbangan Matang yang Diperlukan
Baju Lebaran Warna Burgundi: Glamor, Klasik, dan Cocok untuk Semua Kulit!
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 07:47 WIB

Skenario Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026: Peluang dan Tantangan!

Rabu, 26 Maret 2025 - 07:35 WIB

Presiden Prabowo Optimis Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Usai Kalahkan Bahrain

Rabu, 26 Maret 2025 - 07:25 WIB

Ikhlas vs Menerima: Mana yang Lebih Sehat untuk Kesehatan Mentalmu?

Selasa, 25 Maret 2025 - 20:14 WIB

KPK Sidang Tiga Mantan Pejabat Pertamina Diperiksa KPK Kasus Gratifikasi dan Pengadaan Katalis

Selasa, 25 Maret 2025 - 20:13 WIB

Tim Sar Temukan Remaja Tenggelam di Sungai Barito, Kondisi Meninggal Dunia

Selasa, 25 Maret 2025 - 15:17 WIB

DPRD Kalteng Tetapkan Rencana Kerja 5 Tahun dan Bentuk Pansus Pertambangan

Selasa, 25 Maret 2025 - 15:09 WIB

Usulan Penghapusan SKCK: Kontroversi dan Pertimbangan Matang yang Diperlukan

Selasa, 25 Maret 2025 - 10:43 WIB

Baju Lebaran Warna Burgundi: Glamor, Klasik, dan Cocok untuk Semua Kulit!

Berita Terbaru

Penjabat (Pj) Bupati Barito Utara (Barut), Kalteng, Muhlis didampingi unsur perangkat daerah setempat bersama Baznas Barut, secara simbolis menyerahkan paket zakat kepada para mustahik dalam sebuah acara yang diselenggarakan di halaman kantor Baznas, Rabu, 26 Maret 2025. Foto: Diskominfosandi Barut

Muara Teweh

Pj Bupati Muhlis bersama Baznas Barut Salurkan Paket Zakat

Rabu, 26 Mar 2025 - 14:35 WIB