1tulah.com, MUARA TEWEH– Seorang pasien suspek Covid-19 berinisial Tn. AR (43) di laporkan meninggal dunia di ruang isolasi RSUD Muara Teweh, Rabu (16/2/2022) sekira pukul 16.00 WIB.
Pasien diketahui warga Kota Muara Teweh, Kelurahan Melayu, Kecamatan Teweh Tengah. Jenazahnya usai dilakukan pemulasaran, akan dikebumikan di kompleks pemakaman Km 7 jalan Puruk Cahu-Muara Teweh, malam ini.
Informasi diperoleh media, pasien saat dirujuk ke rumah sakit dalam kondisi lemah, gelisah dan sulit bicara dan sesak nafas. Ia dirujuk ke rumah sakit, Selasa tanggal 15 Februari 2022.
Direktur RSUD Muara Teweh, dr Tiur saat dikonfirmasi 1tulah.com meminta media melakukan konfirmasi langsung ke tim satgas Covid-19.
“Iya benar tadi ada pasien covid-19 yang isolasi diruang lantai 5 meninggal dunia,” kata salah seorang pegawai RSUD Muara Teweh kepada 1tulah.com, Rabu(16/2/2022) malam.
Terpisah juru bicara Satgas Covid-19 Barito Utara, Siswandoyo membenarkan ada pasien yang diisolasi di rumah sakit meninggal dunia.
“Yang meninggal ini pasien suspek covid-19. Iya dirujuk Selasa pagi ke rumah sakit dengan kesadaran koma dan penurunan kesadaran. Pasien dilakukan pemusalaran dan dimakamkan di komplek pemakaman Km 7 malam ini,” kata Siswandoyo.
Sementara itu informasi diperoleh, hingga kekinian pasien covid-19 yang diisolasi di rumah sakit sebanyak 5 orang. malh informasi terbaru, ada 2 lagi yang bakal masuk, rujukan dari kabupaten tetangga, Murung Raya.