1tulah.com,MUARA TEWEH– Masih mewabahnya virus corona di Kabupaten Barito Utara(Barut), menjadikan tekad kalangan pejabat dan warga memutus mata rantai penyebaran covid-19 di KOta Muara Teweh. Karena nya, usai melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan RI ke-75, Bupati dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Barito Utara, turun langsung ke jalan untuk membagikan masker kepada masyarakat.
“Alhamdulillah, kita baru saja melaksanakan upacara bendera dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 75 tahun 2020 di halaman kantor bupati,” kata Bupati Barut H. Nadalsyah didampingi Wakil Bupati Sugianto Panala Putra, disela-sela kegiatan pembagian masker, Senin (17/08/20).
Dikatakannya, peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 75 tahun ini tidak dilaksanakan seperti tahun-tahun sebelumnya. Peringatan HUT RI ke-75 berjalan lancar dan tidak mengurangi rasa hikmad. Namun para pesertanya yang kurang banyak karena kita selalu menjalankan protokol kesehatan.
“Sebelum mengikuti upacara peringatan detik-detik Proklamasi di rumah jabatan, kita melakukan gebrakan bagikan masker kepada masyarakat. Ini juga merupakan instruksi Presiden RI untuk mengedukasi masyarakat tentang bagaimana menjalankan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19 ini,” kata bupati didampingi Ketua TP PKK Barito Utara Hj Sri Hidayati Nadalsyah.
Masker kata Nadalsyah sudah kita bagikan bersama unsur pimpinan DPRD dan unsur FKPD, kepala perangkat daerah, Camat Teweh Tengah, Ketua TP PKK. “Semoga masker yang dibagikan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat,” kata H. Nadalsyah.
Ia mengharapkan di HUT Kemerdekaan RI ke 75 tahun 2020 ini, masyarakat khususnya di Kabupaten Barito Utara bisa terhindar dari virus corona (Covid-19) dan semoga virus ini bisa secepatnya hilang dari muka bumi.(eni)