Sekolah di Mulai 13 Juli. Tapi Siswa dan Siswi Harus Dapat Izin Orang Tua

- Jurnalis

Rabu, 8 Juli 2020 - 09:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Syahmiludin Surapati

Syahmiludin Surapati

1tulah.com,MUARA TEWEH- Sekolah di Kabupaten Barito Utara(Barut) bakal mulai melakukan prose belajar mengajar(PBM), tanggal 13 Juli 2020. Namun ada beberapa persyaratan yang harus di lakukan. Terutama mengenai protokol kesehatan lantaran masih pendemi covid-19, dan Surat Keputusan Bersama (SKB) empat menteri, yaitu Menteri Pendidikan Nasional, Menteri Kesehatan, Menteri Agama, dan Menteri Dalam Negeri.
Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Utara Syahmiludin A Surapati, saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (8/7) mengatakan, dalam SKB empat menteri, salah poin penting PBM tahun ajaran 2020/2021 berlangsung di sekolah yang berada pada zona hijau.
“Kita pastikan tidak semua sekolah bisa mulai pada 13 Juli nanti. Namun hanya sekolah yang benar-benar siap  memenuhi syarat bisa menggelar PBM,” kata Syahmiludin,
Apa syarat itu?  Prioritas kesehatan bagi anak didik. Diantaranya, selain berada di zona hijau, dan mendapat izin dari pemerintah daerah setempat, siswa dan siswi(anak) harus mendapat izin dari orang tua. “Nanti ada surat pernyataan dari orang tua, bahwa anaknya di izinkan mengikuti proses belajar mengajar. Jika tak daapt izin berarti anak belajar dari rumah,” terangnya.
Selain itu, sambung Syahmiludin,  anak didik yang sakit, tidak diperbolehkan sekolah. Begitupun pihak sekolah, guru yang sakit jgua dilarang mengajar. Selain itu, sekolah juga memberlakukan protokol kesehatan.
“Kondisi di dalam ruaga belajar pun harus ada jarak. Kemungkinan jika biasa anak didik ada 40 orang dalam satu ruang, akan di kurangi, bisa 20 orangt saja. Mekanisme nanti sekolah yang mengatur,” tambahnya.
Protokol kesehatan lainnya, yang wajib dijalankan di sekolah saat PBM, meliputi anak didik memakai masker, sekolah menyediakan alat pengukur suhu tubuh, menyediakan alat cuci tangan, dan dilarang berjabat tangan.
Aturan tambahan dalam Surat Edaran (SE) yang disiapkan Disdik Barito Utara, khusus bagi SMP/sederajat dan SMA/sederajat, masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) pada 13-18 Juli 2020 ditiadakan dan diganti dengan kegiatan membersihkan lingkungan sekolah. “SE Bupati dan dasar hukum sudah disiapkan. Tinggal tanda tangan, sambil menunggu rekomendasi dari Gugus Tugas Covid-19,” tukasnya.
Mantan Camat Gunung Timang ini menambahkan, Disdik Barito Utara tetap memperhatikan aturan terbaru dalam SKB empat menteri, bahwa SMP/sederajat dan SMA/sederajat mulai PBM Juli 2020, SD mulai 14 September 2020, dan Penddikan Anak Usia Dini/TK mulai 16 November 2020.
Uji coba kegiatan PBM ini merupakan masukan dan desakan dari berbagai pihak kepada Disdik Barito Utara. “Kita uji dengan syarat semua aturan diterapkan dan ditaati, supaya Disdik tidak disalahkan,” tutupnya.(eni)

Berita Terkait

Ketua Komisi II DPRD Barito Selatan: Perusahaan Harus Beri Karyawan Jaminan Sosial
Copa America 2021, Lucas Paqueta Bawa Brasil ke Final
Ini Pejelasan PUPR Jembatan Penyebrangan MuaraTeweh-Jingah Belum Bisa Digunakan
Haji Tajeri Minta Aparat Hukum dan Pemerintah Segera Menertibkan Distribusi Elpiji Melon
Ada Apa yah, KPK Kunjungi Kabupaten Barito Timur
Dua Mobil Adu Kuat di Jalan Negara Teweh-Kandui
Warga di Kecamatan Teweh Tengah Mengeluh Jalan dan Jembatan Banyak Rusak
Begini Ceritanya Hingga Lelaki ini Raup Omzet Puluhan Juta dari Bisnis Bunga

Berita Terkait

Selasa, 6 Juli 2021 - 16:06 WIB

Ketua Komisi II DPRD Barito Selatan: Perusahaan Harus Beri Karyawan Jaminan Sosial

Selasa, 6 Juli 2021 - 11:04 WIB

Copa America 2021, Lucas Paqueta Bawa Brasil ke Final

Senin, 17 Mei 2021 - 14:54 WIB

Ini Pejelasan PUPR Jembatan Penyebrangan MuaraTeweh-Jingah Belum Bisa Digunakan

Selasa, 11 Mei 2021 - 06:08 WIB

Haji Tajeri Minta Aparat Hukum dan Pemerintah Segera Menertibkan Distribusi Elpiji Melon

Rabu, 7 April 2021 - 21:19 WIB

Ada Apa yah, KPK Kunjungi Kabupaten Barito Timur

Kamis, 4 Maret 2021 - 10:09 WIB

Dua Mobil Adu Kuat di Jalan Negara Teweh-Kandui

Selasa, 2 Maret 2021 - 22:16 WIB

Warga di Kecamatan Teweh Tengah Mengeluh Jalan dan Jembatan Banyak Rusak

Sabtu, 20 Februari 2021 - 14:53 WIB

Begini Ceritanya Hingga Lelaki ini Raup Omzet Puluhan Juta dari Bisnis Bunga

Berita Terbaru

adwal MPL Indonesia season 14. (foto: MPL Indonesia)

Olahraga

Jadwal MPL Indonesia S14 Week 7: Ada EVOS Glory vs RRQ Hoshi

Jumat, 20 Sep 2024 - 10:14 WIB

Ilustrasi:Susu ikan (Freepik)

Berita

Susu Ikan: Inovasi Lokal untuk Masa Depan yang Lebih Sehat

Jumat, 20 Sep 2024 - 07:40 WIB

error: Content is protected !!