1tulah.com, Puruk Cahu – Sebagai bentuk kepedulian dan duka cita musibah korban kebakaran di desa Tumbang Bondang Kecamatan Laung Tuhup, Pramuka peduli Murung Raya (Mura), Kalteng menyerahkan bantuan uang tunai dan paket pakaian kepada warga korban kebakaran dan rumahnya yang terdampak.
Rombongan Pramuka hadir dipimpin ketua Kwarcab Pramuka Mura Rejikinoor yang juga menjabat sebagai Wabup Mura dan belasan pramuka Sabtu (3/06).
Rejikinoor S.sos mengatakan, usai terjadi kebakaran Pramuka peduli langsung bergerak menggalang dana bantuan, baik dari gugus depan dan Kwartir ranting
“Bantuan ini amanat masyarakat dititipkan melalui Pramuka peduli dengan total dana yang terhimpun sebesar Rp 50 juta rupiah dan tambah donasi pakaian sebanyak 9 dus,” terang Kinoi sapaan akrabnya.
Diharapkannya, dengan adanya Pramuka peduli yang dibantu masyarakat Murung Raya bisa meringankan beban masyarakat desa Tumbang Bondang yang tertimpa mausibah kebakaran
“Paling tidak tujuanya meringankan dan kami juga berharap dengan adanya musibah ini tentu tidak ada terjadi lagi dan semoga masyarakat tumbang Bondang selalu di berikan kesabaraan dan ketabahan serta dimurahkan rejeki,” imbuhnya.
Ditambahkan, pihaknya turut prihatin dan Pramuka peduli turun ke lapangan baik Pramuka di Murung Raya, Laung Tuhup dan juga Pramuka Cabang dan Ranting yang ada di Murung Raya ini.
Peristiwa kebakaran di Tumbang Bondang terjadi pada Selasa (23/05) lalu menghanguskan sedikitnya 29 rumah dan 4 rumah sarang walet dan beberapa rumah yang terdampak(. Sur)