Meninggalnya Kurir Ekspedisi Saat Antar Barang di Kembangan, Polisi Lakukan Olah TKP

- Jurnalis

Kamis, 16 Februari 2023 - 16:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polisi lakukan olah TKP. Sumber foto : pmjnews.com

Polisi lakukan olah TKP. Sumber foto : pmjnews.com

1TULAH.COM – Seorang driver online (kurir ekspedisi) yang diketahui bernama Yulan Susilo (42) yang merupakan warga Kampung Slipi Rt 008/004 Kel Kemanggisan Palmerah Jakarta Barat ditemukan meninggal dunia

Kejadian tersebut berada di Jalan Intercon Taman Kebon Jeruk Blok J4 Rt. 02/12 Kelurahan Srengseng Kecamatan Kembangan Jakarta Barat, Rabu (15/2/2023) sekira pukul 14.09 WIB.

Saat dikonfirmasi Kapolsek Kembangan Polres Metro Jakarta Barat Kompol Ubaidillah membenarkan adanya kejadian tersebut.

“Ya benar seorang driver online kurir ekspedisi YAP ditemukan meninggal di Jalan Intercon Taman Kebon Jeruk Blok J4 Rt. 02/12 Kelurahan Srengseng Kecamatan Kembangan Jakarta Barat,” ujar Kompol Ubaidillah saat dikonfirmasi,yang dikutip dari pmjnews, Rabu (15/2/2023).

Baca Juga :  Kepala Daerah Terpilih Hasil Pilkada 2024 Akan Dilantik Prabowo Secara Serentak 20 Februari 2025

Ubaidilah menjelaskan, korban yang diketahui bernama Yulan Susilo (42) warga Kampung Slipi Rt 008/004 Kel Kemanggisan Palmerah Jakarta Barat ditemukan menghembuskan nafas terakhir saat hendak akan mengantarkan paketan kepada konsumen.

Hal tersebut diketahui diketahui pertama kali korban ditemukan pertama kali oleh satpam perumahan dan melihat korban tergeletak dengan keadaan tengkurap di depan rumah warga di Intercon Taman Kebon Jeruk blok rt 002/012 Kelurahan Srengseng Kecamatan Kembangan Jakarta Barat.

Melihat adanya penemuan mayat tersebut lalu petugas keamanan lingkungan dibantu warga untuk melakukan pengecekan terhadap korban dan melihat korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.

Baca Juga :  Pekan Depan Polisi Akan Gelar Perkara Kasus Pemalsuan Sertifikat soal Pagar Laut, Kades Arsin Bakal Tersangka?

Menerima adanya laporan kemudian anggota piket Reskrim yang dipimpin Kanit Reskrim Polsek Kembangan AKP Diaman Saragih mendatangi lokasi kejadian (TKP).

Berdasarkan hasil pemeriksaan awal oleh tim identifikasi Polres Metro Jakarta Barat tidak ditemukan adanya bekas penganiayaan pada korban.

“Hasil pemeriksaan awal dilokasi tidak adanya bekas penganiayaan atau kekerasan pada tubuh korban,” ungkapnya.

Selanjutnya, pihaknya langsung segera menghubungi pihak keluarga dan dari keterangan keluarganya bahwa yang bersangkutan memiliki riwayat penyakit jantung.

“Dari informasi yang diterima dari keluarga bahwa korban diketahui memiliki riwayat penyakit jantung,” terang Ubaidillah menutup pembicaraan. (Nova Eliza Putri)

Berita Terkait

Istri Ketua DAD Barut Laporkan Seorang Pemuda ke Polisi Dugaan Kasus Pencemaran nama Baik
Aktivis 98 dan Mantan Aktivis BEM SI Minta Mahasiswa Obyektif dan Rasional dalam Menilai Kebijakan Pemerintah
Kemenkeu Beberkan Anggaran Prioritas 2025: Dorong Perekonomian Indonesia!
Waspada Pinjol Ilegal! Kenali Ciri-cirinya agar Tak Terjebak
Pelaku Pemalakan Sopir di Cengkareng Berhasil Diringkus Polisi, Uang Dipakai Jajan Sabu
Presiden Prabowo Bakal Buat PP untuk Basmi Judi Online
Kedatangan Ronaldo ke Kupang Ditunda, Jadi Kapan?
Rencana Jadwal Berubah, Kedatangan Ronaldo ke Kupang Mundur
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 19 Februari 2025 - 07:54 WIB

Istri Ketua DAD Barut Laporkan Seorang Pemuda ke Polisi Dugaan Kasus Pencemaran nama Baik

Rabu, 19 Februari 2025 - 07:36 WIB

Aktivis 98 dan Mantan Aktivis BEM SI Minta Mahasiswa Obyektif dan Rasional dalam Menilai Kebijakan Pemerintah

Rabu, 19 Februari 2025 - 06:58 WIB

Kemenkeu Beberkan Anggaran Prioritas 2025: Dorong Perekonomian Indonesia!

Rabu, 19 Februari 2025 - 06:49 WIB

Waspada Pinjol Ilegal! Kenali Ciri-cirinya agar Tak Terjebak

Selasa, 18 Februari 2025 - 19:32 WIB

Presiden Prabowo Bakal Buat PP untuk Basmi Judi Online

Selasa, 18 Februari 2025 - 19:30 WIB

Kedatangan Ronaldo ke Kupang Ditunda, Jadi Kapan?

Selasa, 18 Februari 2025 - 19:29 WIB

Rencana Jadwal Berubah, Kedatangan Ronaldo ke Kupang Mundur

Selasa, 18 Februari 2025 - 19:26 WIB

Tim Hukum PDIP Bersikeras Agar Pemeriksaan Hasto Ditunda oleh KPK

Berita Terbaru