1tulah.com, PALANGKA RAYA – Peristiwa kebakaran di Jalan Anggrek Kota Palangka Raya dialami oleh seorang pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) hingga mengalami kerugian mencapai ratusan juta rupiah.
Bahkan, uang Rp25 juta baru saja diambil dari bank yang rencananya akan digunakan untuk perbaikan rumah turut hangus terbakar. Kejadian ini terjadi pada, Rabu (11/8/2021) Pukul 20.00 WIB.
“Iya pak itu uang baru diambil dari Bank renacana untuk rehab rumah tidak hanya uang yang terbakar pakaian dan surat-surat penting juga ikut terbakar,” kata Yulianto pemilik rumah, Jumat (13/8/2021) siang.
Dijelaskannya, Yulianto bahwa saat itu dirinya sedang menyantap makan malam dan tiba-tiba melihat asap dari dalam kamar tanpa pikir panjang ia langsung menyelamatkan ibunya dan langsung keluar rumah.
Menurutnya, api tersebut berasal dari rumah di sebelahnya, diketahui rumah tersebut kosong dan tak berpenghuni kurang lebih lima tahun terakhir.
“Asal mula api dari rumah sebelah yang telah lama kosong tidak ditinggali oleh pemiliknya,” jelasnya.
Lebih lanjut, Kasat Reskrim Polresta Palangka Raya menyebutkan bahwa setelah dilakukan penyelidikan oleh tim Inafis Satreskrim Polresta Palangka Raya bahwa penyebab terjadinya kebakaran tersebut akibat korsleting listrik.
“Akibat dari korsleting listrik dan beruntung dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa,” tandasnya. *
Reporter: Bima