Tunggu Pembeli, Seorang Pengedar Sabu Warga Cempaka Putih Barut Diringkus Polisi di Dermaga

- Jurnalis

Minggu, 9 Juni 2024 - 14:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu berinisial UBD alias Ubai (44) warga Cempaka Putih usai ditangkap bersama sejumlah barang bukti. Foto: Satresnarkoba Polres Barut

Pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu berinisial UBD alias Ubai (44) warga Cempaka Putih usai ditangkap bersama sejumlah barang bukti. Foto: Satresnarkoba Polres Barut

1tulah.com, MUARA TEWEH – Seorang pria warga Jalan Cempaka Putih, Melayu, Teweh Tengah, Barito Utara (Barut), tak berkutik saat ditangkap anggota Satresnarkoba Polres Barut, di pinggir Jalan Lingkar Kota Dermaga Ujung, Lanjas, Sabtu (7/6/2004) sekira pukul 21.30 WIB.

Pria berinisial UBD alias Ubai (44) itu tertangkap basah, karena kedapatan menunggu pembeli narkotika jenis sabu.

Kapolres Barut AKBP Gede Eka Yudharma, melalui Kasat Resnarkoba Iptu Arie Indra Susilo membenarkan penangkapan pengedar barang haram tersebut.

Iptu Arie mengatakan, penangkapan pelaku berdasarkan informasi dari masyarakat, yang mereka tindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan.

Baca Juga :  Edarkan Sabu di Balangan, Pria Tabuan Diciduk Polisi dengan 30 Paket 

Benar saja, berdasarkan informasi dan penyelidikan pihaknya, diketahui pelaku sedang menunggu pembeli di pinggir jalan lingkar kota tepatnya di Dermaga Ujung.

“Saat kami geledah badan, pada pelaku ditemukan barang bukti satu plastik klip putih bening berisi narkotika jenis sabu,” kata Iptu Arie, Minggu (9/6/2024).

Tak sampai di situ saja, kemudian pihaknya meminta pelaku menunjukan barang bukti lainnya yang masih dia simpan.

Selanjutnya, polisi mengarah pada sebuah rumah di Jalan Pelajar, Melayu.

Saat dilakukan penggeledahan kembali, di rumah tersebut ditemukan sejumlah barang bukti berkaitan tindak pidana penyalahgunaan narkotika jenis sabu.

Baca Juga :  Pengedar Sabu Diamankan Satresnarkoba Polres Barut, Segini Barbuknya

Satresnarkoba Polres Barut berhasil mengamankan barang bukti total 7 paket diduga sabu, dengan berat 4,77 gram bruto.

Kemudian, 1 bungkus plastik klip, 1 sendok takar terbuat dari sedotan warna pink, 1 macis merek Tokai, 2 timbangan digital dan sejumlah barang bukti lainnya.

Iptu Arie bilang, selanjutnya pelaku digiring ke Satresnarkoba Polres Barut untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

“Pelaku dikenakan Pasal 114 ayat (1) jo Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang RI No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika,” tandas Iptu Arie.

Editor: Aprie

Berita Terkait

Toko Sembako di Pabahanan Pelaihari Tala Digasak Pencuri, Kerugian Capai Puluhan Juta
Pengedar Sabu Diamankan Satresnarkoba Polres Barut, Segini Barbuknya
Edarkan Sabu di Balangan, Pria Tabuan Diciduk Polisi dengan 30 Paket 
Kasus Dugaan Korupsi Izin Tambang 2009-2013 di Barut, Kajati Kalteng Tahan 3 Tersangka
Polres Balangan Ungkap Kasus Besar Narkoba, Puluhan Gram Sabu Disita di Matang Hanau
Miliki Ganja 267,69 Gram, Pemuda Lanjas Diamankan Polisi di Depan Barbershop Klimis 305
Bejat ! Oknum Guru di Teweh Selatan Barut Diduga Cabuli 3 Siswi Sekolah Bukit Sawit
Lagi! Pemuda Barut Ditangkap Miliki Sabu di Barak Water Front City, 2 Ons Lebih Gagal Edar

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 14:53 WIB

Toko Sembako di Pabahanan Pelaihari Tala Digasak Pencuri, Kerugian Capai Puluhan Juta

Sabtu, 15 Maret 2025 - 22:47 WIB

Pengedar Sabu Diamankan Satresnarkoba Polres Barut, Segini Barbuknya

Rabu, 12 Maret 2025 - 21:27 WIB

Edarkan Sabu di Balangan, Pria Tabuan Diciduk Polisi dengan 30 Paket 

Rabu, 5 Maret 2025 - 20:31 WIB

Kasus Dugaan Korupsi Izin Tambang 2009-2013 di Barut, Kajati Kalteng Tahan 3 Tersangka

Selasa, 4 Maret 2025 - 18:59 WIB

Polres Balangan Ungkap Kasus Besar Narkoba, Puluhan Gram Sabu Disita di Matang Hanau

Senin, 24 Februari 2025 - 11:06 WIB

Miliki Ganja 267,69 Gram, Pemuda Lanjas Diamankan Polisi di Depan Barbershop Klimis 305

Rabu, 12 Februari 2025 - 11:35 WIB

Bejat ! Oknum Guru di Teweh Selatan Barut Diduga Cabuli 3 Siswi Sekolah Bukit Sawit

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:39 WIB

Lagi! Pemuda Barut Ditangkap Miliki Sabu di Barak Water Front City, 2 Ons Lebih Gagal Edar

Berita Terbaru

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) mengikuti rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) pelaksanaan pengukuran Indeks Harmoni Indonesia (IHaI) 2025, Rabun (18/03/2025)

Daerah

Pemkab Mura Ikuti Rapat Monev Indeks Harmoni Indonesia

Rabu, 19 Mar 2025 - 09:24 WIB