Refal Hady Bangga Dengan Bryan Domani, Tak Absen Tinggalkan Salat Saat Syuting : Dia Sebagai Inspirasi Gue

- Jurnalis

Kamis, 27 Juli 2023 - 15:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Refal Hady dan Bryan Domani. Sumber foto : suara.com

Refal Hady dan Bryan Domani. Sumber foto : suara.com

1TULAH.COM – Refal Hady baru-baru ini mengungkapkan kekagumannya terhadap sosok Bryan Domani.

Bahkan ia pun tidak ragu menjadikan sang aktor sebagai inspirasi dalam hidup.

Awalnya bermula ketika Refal Hady dan Bryan Domani yang terlibat syuting dalam sebuah film ‘Berhenti Sampai di Sini,’ yang dibintangi bersama Prilly Latuconsina.

Dalam podcast TERTANDUK yag tayang di kanal YouTube Akbarry Noor, Refal mengaku mendapat banyak pelajaran dari sosok Bryan Domani yakni salah satunya dalam hal beribadah.

Berbeda darinya yang terkadang suka lupa waktu, Refal menyampaikan bahwa Bryan Domani begitu rajin menunaikan ibadah salat saat tengah berada di lokasi syuting.

“Banyak banget yang gue pelajari dari Bryan Domani loh selama gue syuting,” ucap Refal Hady dikutip dari kanal YouTube Akbarry Noor, Rabu (26/7/2023).

“Gue suka lupa nih salat. Nah, dia tuh nggak pernah, Pak. Dia nggak pernah ngelewatin jam salatnya,” imbuhnya.

Baca Juga :  Jejak Digital: Kedekatan Antara Verrell Bramasta dan Gala Sky, Sudah Dekati Fuji dari 2021?

Perkataan Refal Hady itu sontak mengundang rasa tidak percaya dari Akbarry Noor sang pemandu podcast.

Refal Hady pun lantas membeberkan mengenai kebiasaan Bryan yang selalu menyempatkan untuk salat meski tengah sibuk syuting.

“Demi apa? Bryan Domani rajin salat?” tanya Akbarry Noor.

“Demi Allah. (Rajin salat) banget. Nah, gue tuh kayak kadang pas udah mau jam-jam lima nih, misalnya Ashar dia udah salat, tapi gue masih take nih. Terus gue masih ingat kan dia salat, terus gue kelupaan. Terus Maghrib gue lihat dia salat lagi, gue terpukul, Pak,” tutur Refal Hady.

Melihat hal itu, Refal pun jadi memiliki keinginan untuk bisa rajin beribadah seperti Bryan Domani.

Ia bahkan menyebut kakak dari Megan Domani tersebut sebagai sumber inspirasinya.

“Sebagai orang yang lahir di keluarga yang lumayan islami gitu. Gue bilang, ‘Gila sih tuh Bryan. Gue harus ngikutin nih anak’. Jadi, dia sebagai inspirasi gue untuk tetep salat di tepat waktu,” terang pria 29 tahun tersebut.

Baca Juga :  Para Pencari Tuhan (PPT) Jilid 18: Mengapa Tetap Populer Selama 18 Tahun?

Yang disukai Refal dari Bryan, ia tidak secara terang-terangan menyuruh rekannya untuk beribadah. Bryan hanya memberikan contoh, tetapi hal itulah yang justru membuat Refal akhirnya sadar dan merasa seperti ditampar.

“Gokil ya? Gitu tuh luar biasanya dia. Tapi dia nggak yang nyuruh salat nggak apa. Jadi, kita tersadar dan tertampar keras dengan ketelatenannya dia gitu,” ujar Refal Hady.

“Oh, nggak yang kayak sok-sok hijrah ngajak gitu, nggak ya?” timpal Akbarry Noor.

“Nggak nggak. Makanya gue tersentuh. Kalau misalnya dia yang kayak, ‘Ayo salat’ gitu, apaan sih lu males gue gitu. Pasti kan? Ini nggak,” lanjutnya.

Penulis : Nova Elisa Putri

Sumber Berita : Suara.com

Berita Terkait

Mat Solar Meninggal Dunia: Rieke Diah Pitaloka Minta Maaf, Ternyata Ini Alasannya
Manggung di KLBB Festival 2025, Band .Feast Serukan Tolak RUU TNI
Jejak Digital: Kedekatan Antara Verrell Bramasta dan Gala Sky, Sudah Dekati Fuji dari 2021?
Para Pencari Tuhan (PPT) Jilid 18: Mengapa Tetap Populer Selama 18 Tahun?
Luna Maya Tampil Beda dengan Pixie Cut, Banjir Pujian Netizen!
Meski Terancam Diboikot, Kim Soo Hyun Dikabarkan Masih Ikut Syuting Acara Variety Show Good Day
Celine Evangelista Umrah, Penampilan Bercadar Tuai Sorotan dan Isyaratkan Proses Mualaf
Tanggapi Tuduhan, Agensi Kim Soo Hyun Umumkan Pernyataan Resmi Minggu Depan

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 08:19 WIB

Mat Solar Meninggal Dunia: Rieke Diah Pitaloka Minta Maaf, Ternyata Ini Alasannya

Senin, 17 Maret 2025 - 11:07 WIB

Manggung di KLBB Festival 2025, Band .Feast Serukan Tolak RUU TNI

Senin, 17 Maret 2025 - 10:56 WIB

Jejak Digital: Kedekatan Antara Verrell Bramasta dan Gala Sky, Sudah Dekati Fuji dari 2021?

Senin, 17 Maret 2025 - 05:24 WIB

Para Pencari Tuhan (PPT) Jilid 18: Mengapa Tetap Populer Selama 18 Tahun?

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:40 WIB

Luna Maya Tampil Beda dengan Pixie Cut, Banjir Pujian Netizen!

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:44 WIB

Meski Terancam Diboikot, Kim Soo Hyun Dikabarkan Masih Ikut Syuting Acara Variety Show Good Day

Kamis, 13 Maret 2025 - 17:27 WIB

Celine Evangelista Umrah, Penampilan Bercadar Tuai Sorotan dan Isyaratkan Proses Mualaf

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:01 WIB

Tanggapi Tuduhan, Agensi Kim Soo Hyun Umumkan Pernyataan Resmi Minggu Depan

Berita Terbaru

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) mengikuti rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) pelaksanaan pengukuran Indeks Harmoni Indonesia (IHaI) 2025, Rabun (18/03/2025)

Daerah

Pemkab Mura Ikuti Rapat Monev Indeks Harmoni Indonesia

Rabu, 19 Mar 2025 - 09:24 WIB