1TULAH.COM – Drama perselingkuhan dan perzinahan penyanyi Virgoun masih menjadi sorotan.
Salah satu nama yang terseret disebut menjadi selingkuhan Virgoun adalah Tenri Ajeng Anisa.
Lama bungkam, akhirnya Tenri Ajeng Anisa buka suara setelah dituding jadi perselingkuhan rumah tangga Virgoun.
Tenri Ajeng Anisa membantah tudingan istri Virgoun, Inara Rusli yang menyebut dirinya sebagai selingkuhan Virgoun.
Tenri Anisa jug membantah tuduhan jika dirinya berduaan di dalam mobil bersama Virgoun.
Foto tersebut sempat ramai di media sosial dan Tenri Anisa diduga sebagai perempuan yang di mobil bersama Virgoun. Namun, Tenri justru menyebutย Widi Vierrataleย yang berada di sana.
“Di dalam mobil itu bukan saya, itu Widi Vierra, maaf saya sebutkan, itu sudah dikonfirmasi itu bukan saya,” kata Tenri Anisa dalam jumpa pers di Jakarta, baru-baru ini.
Tenri Anisa mengaku dirinya dan Virgoun hanyalah teman biasa.
Ia juga membantah tudingan Inara Rusli yang sempat menyebutnya ngekos bareng dengan Virgoun.
“Saya juga tidak pernah kos sama laki-laki, saya tidak pernah ke Kalimantan,” ujarnya.
Meskipun demikian, Tenri Anisa tak menampik pernah bertemu dengan Virgoun berdua.
Namun, itu membahas urusan pekerjaan.
“Kayaknya sudah lama deh (ketemu) di kafe gitu. Tapi bukan saya yang jadi pelakor. Adalah yang kami bahas, cuma kami enggak bisa kasih tahu,” tutur Tenri Anisa.
Di sisi lain, Widi Vierratale belum memberikan keterangan apapun soal namanya yang diseret Tenri Anisa.
Virgoun juga belum muncul lagi memberi tanggapan soal bantahan Tenri.
Penulis : Nova Elisa Putri
Sumber Berita : Suara.com