Bantu Korban Banjir, Pemkab Barsel Salurkan 1.084 Paket Sembako

- Penulis Berita

Selasa, 21 Maret 2023 - 16:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mobil BPBD Kabupaten Barsel berikan ratusan paket sembako yang hendak disalurkan kepada masyarakat yang terdampak banjir, Selasa (21/3/2023). 
Foto. Alifansyah/1tulah.com

Mobil BPBD Kabupaten Barsel berikan ratusan paket sembako yang hendak disalurkan kepada masyarakat yang terdampak banjir, Selasa (21/3/2023). Foto. Alifansyah/1tulah.com

1tulah.com, BUNTOK-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Selatan (Barsel), melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyalurkan 1.084 paket sembako untuk membantu warga korban terdampak banjir beberapa bulan lalu.

“Bantuan ini kita disalurkan ke 3.408 jiwa di 9 desa dari 2 Kecamatan,” ucap Lisda Arriayan Pj. Bupati Barsel saat membuka acara pelepasan penyaluran sembako, bertempat di depan Kantor BPBD setempat, Selasa (21/3/2023).

Ia mengatakan, selain bertujuan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir, pendistribusian bahan kebutuhan pokok tersebut juga sebagai wujud kepedulian pemerintah daerah dalam rangka pemulihan ekonomi pasca banjir dan dampak bencana lainnya.

“Mudah-mudahan dengan bantuan yang kita berikan ini, diharapkan mampu meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir dan bisa bermanfaat bagi kebutuhan mereka sehari-hari,” ujar Lisda Arriyana.

Sememtara itu, Alip Suraya Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Barsel menambahkan, adapun paket sembako yang disalurkan tersebut berupa beras, minyak goreng, gula pasir, kopi dan teh yang dikemas dalam bentuk paket.

Baca Juga :  Senam Pagi Bersama Pj Bupati Barsel Lisda Arriyana, Disediakan Sarapan Bubur Kacang Hijau

Ia melanjutkan, di Kantor BPBD sendiri masih ada paket sembako yang sudah tersedia untuk berjaga-jaga sewaktu-sewaktu terjadi bencana seperti banjir, tanah longsor dan bencana lainnya, sehingga paket tersebut dapat lansung disalurkan kepada masyarakat.

“Kami selalu siap siaga memberikan bantuan sepanjang ada laporan dan data secara resmi dari desa maupun kecamatan, karena hal yang berkaitan dengan bencana adalah urusan dan tugas BPBD,” kata Alip Suraya. (Alifansyah)

 

Berita Terkait

Gisel Anastasia Berikan Dukungan Untuk Rebecca Klopper : Aku Lebih Support Secara Mental, Sebagai Sesama Perempuan
MK Putuskan Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Ini Kata Denny Indrayana
WHO Warning Kemunculan Penyakit X, Lebih Ganas dari Covid-19 dan Belum Ditemukan Obatnya
Langkah Leo/Daniel Terhenti di Semifinal oleh Wakil Tuan Rumah
Mariska Tunjung Wakil Indonesia di Final Malaysia Master 2023
Hasil Liga Italia: AS Roma Tumbang Lawan Fiorentina 1-2
Christian Adinata Mundur Dari Semifinal Malaysia Masters 2023
Skuad Timnas Indonesia Lawan Argentina, Ada Pemain Naturalisasi
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 28 Mei 2023 - 21:30 WIB

Gisel Anastasia Berikan Dukungan Untuk Rebecca Klopper : Aku Lebih Support Secara Mental, Sebagai Sesama Perempuan

Minggu, 28 Mei 2023 - 20:59 WIB

MK Putuskan Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Ini Kata Denny Indrayana

Minggu, 28 Mei 2023 - 11:17 WIB

WHO Warning Kemunculan Penyakit X, Lebih Ganas dari Covid-19 dan Belum Ditemukan Obatnya

Minggu, 28 Mei 2023 - 09:42 WIB

Langkah Leo/Daniel Terhenti di Semifinal oleh Wakil Tuan Rumah

Minggu, 28 Mei 2023 - 09:17 WIB

Hasil Liga Italia: AS Roma Tumbang Lawan Fiorentina 1-2

Sabtu, 27 Mei 2023 - 20:49 WIB

Christian Adinata Mundur Dari Semifinal Malaysia Masters 2023

Sabtu, 27 Mei 2023 - 17:37 WIB

Skuad Timnas Indonesia Lawan Argentina, Ada Pemain Naturalisasi

Sabtu, 27 Mei 2023 - 17:19 WIB

Yuk Simak! Kriteria Hewan Kurban yang Wajib Diketahui

Berita Terbaru