Sejarah Baru, Kunlavut Vitidsarn Juara India Open 2023 usai Tumbangkan “Monster” Axelsen

- Jurnalis

Senin, 23 Januari 2023 - 08:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kunlavut Vitidsarn (Instagram.com/ina_badminton)

Kunlavut Vitidsarn (Instagram.com/ina_badminton)

1TULAH.COM – Tunggal putra Thailand sukses menjuarai Yonex-Sunrise India Open 2023 usai mengalahkan Viktor Axelsen asal Denmark.

Kemenangan Kunlavut bukan hanya menobatkan dirinya sebagai juara India Open 2023 sektor tunggal putra tapi juga menciptakan sejarah baru. ‘Monster’ tunggal putra dunia bertemu dengan ‘pawangnya’ yang berasal dari Thailand di partai puncak turnamen Super 750 ini.

Yonex-Sunrise India Open 2023 telah merampungkan babak final pada Minggu (22/1/2023). Laga final kali ini terbilang banyak sekali kejutan yang terjadi.

Mulai dari kemenangan Yuta Watanabe/Arisa Higashino usai Wang Yilyu/Huang Dongping mundur karena cedera sampai Nami Matsuyama/Chiharu Shida yang naik podium pasca Chen Qingchen/Jia Yifan walkover akibat sakit.

Salah satu laga menarik yang juga ditunggu badminton lovers datang dari sektor tunggal putra yang mempertemukan Viktor Axelsen dan Kunlavut Vitidsarn. Hal mengejutkan terjadi usai Kunlavut memberikan perlawan sengit dan menyulitkan bagi Axelsen hingga berujung pada kemenangan untuk tunggal putra Thailand tersebut.

Baca Juga :  Sabina Altynbekova Resmi Bergabung dengan Yogya Falcons: Siap Gemparkan Proliga 2025

Sempat kalah di set pertama pasca setting point terjadi, Axelsen berhasil curi set kedua dan paksakan rubber. Sayangnya, Axelsen justru banyak kehilangan fokus hingga akhirnya kalah dari Kunlavut dengan skor akhir 20-22, 21-10, dan 12-21.

Kunlavut sendiri melalui sederet laga sengit sejak babak pertama India Open 2023. Di babak 32 besar, Kunlavut menang straight game dari Ng Ia Long Angus dengan skor kembar 21-13. Berlanjut di babak 16 besar, giliran Anders Antonsen yang dipaksa menyerah dalam tiga gim, 21-11, 12-21, dan 17-21.

Baca Juga :  @republikindonesia: Akun Instagram Baru untuk Rakyat Indonesia

Melaju ke perempat final, langkah Kunlavut dihadang unggulan ketiga India Open 2023, Loh Kean Yew. Namun, Kunlavut berhasil mengalahkan tunggal putra Singapura tersebut dalam dua gim.

‘Korban’ Kunlavut selanjutnya adalah Anthony Sinisuka Ginting dalam laga di babak semifinal. Ginting menyerah meski sempat terjadi beberapa kali setting point yang mendebarkab di set pertama dan berakhir dengan kemenangan untuk Kunlavut, 27-25 dan 21-15.

Selamat untuk Kunlavut Vitidsarn atas gelar barunya di India Open 2023. Gelar pertama di 2023 sekaligus gelar kedua dalam turnamen BWF World Tour Series setelah German Open 2022 lalu. (sumber : suara.com)

 

Berita Terkait

Tim Hukum Nadalsyah Laporkan Sugianto Panala Putra ke Bawaslu Barut, Sugianto tak Gentar Siap Lapor Balik
Dewan Dukung Turnamen Sepak Bola Pelajar, Ini Harapannya
DPRD Murung Raya Umumkan Nama Calon Pimpinan Definitif Masa Jabatan 2024-2029, Ini Daftarnya 
Callie JKT48 Kembali Terciduk Pacaran, Netizen: Doyan Gonta-ganti?
Dewan dan Pemkab Murung Raya Sepakati KUA-PPAS APBD 2025
IWO Barsel Belajar dari Suksesnya IWO Bartim dalam Mengelola Organisasi dan Kompetensi Jurnalis
Hermon Tinjau Sejumlah Proyek Pelaksanaan Pembangunan, Ini Penekanannya
Ribuan ASN se-Indonesia Berkumpul di Palangka Raya, Wapres Gibran Resmi Buka MTQ Korpri Nasional

Berita Terkait

Selasa, 5 November 2024 - 21:01 WIB

Tim Hukum Nadalsyah Laporkan Sugianto Panala Putra ke Bawaslu Barut, Sugianto tak Gentar Siap Lapor Balik

Selasa, 5 November 2024 - 19:43 WIB

Dewan Dukung Turnamen Sepak Bola Pelajar, Ini Harapannya

Selasa, 5 November 2024 - 15:00 WIB

DPRD Murung Raya Umumkan Nama Calon Pimpinan Definitif Masa Jabatan 2024-2029, Ini Daftarnya 

Selasa, 5 November 2024 - 14:13 WIB

Callie JKT48 Kembali Terciduk Pacaran, Netizen: Doyan Gonta-ganti?

Selasa, 5 November 2024 - 10:15 WIB

IWO Barsel Belajar dari Suksesnya IWO Bartim dalam Mengelola Organisasi dan Kompetensi Jurnalis

Selasa, 5 November 2024 - 09:19 WIB

Hermon Tinjau Sejumlah Proyek Pelaksanaan Pembangunan, Ini Penekanannya

Selasa, 5 November 2024 - 08:45 WIB

Ribuan ASN se-Indonesia Berkumpul di Palangka Raya, Wapres Gibran Resmi Buka MTQ Korpri Nasional

Selasa, 5 November 2024 - 08:09 WIB

Cuaca 2025: BMKG Peringatkan Suhu Lebih Tinggi di Bulan Ini

Berita Terbaru

Anggota DPRD Mura Rejikinoor sepak bola liga pelajar

Berita

Dewan Dukung Turnamen Sepak Bola Pelajar, Ini Harapannya

Selasa, 5 Nov 2024 - 19:43 WIB