Tingkatkan Kualitas Pembelajaran, Guru PAUD Penerima Beasiswa AMC Jalani Rangkaian Pengembangan Soft Skills

- Jurnalis

Selasa, 3 Desember 2024 - 21:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Guru PAUD Penerima Beasiswa AMC Jalani Rangkaian Pengembangan Soft Skills

Guru PAUD Penerima Beasiswa AMC Jalani Rangkaian Pengembangan Soft Skills

1tulah.com, Puruk Cahu – Enam orang guru PAUD penerima beasiswa Indonesia Bright Future Leaders (IBFL) Profesi PG-PAUD dari Adaro Metcoal Companies (AMC) mengikuti rangkaian pengembangan soft skills. Agenda pertama yaitu Training Pengembangan Soft Skills yang diselenggarakan di Puruk Cahu, tepatnya di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah. Kegiatan dilaksanakan selama tiga hari, mulai Jumat, 22 November 2024 sampai dengan Minggu, 24 November 2024.

Early Childhood Care and Development – Resource Center (ECCD – RC) dipercaya menjadi narasumber dalam rangkaian pengembangan soft skills ini. ECCD – RC merupakan sebuah lembaga yang memfokuskan diri sebagai pusat layanan dan pendidikan anak usia dini. Adapun materi yang dibahas dalam training ini antara lain Hak Anak, Konsep Pendidikan dan Pembelajaran, Tahap Perkembangan Anak dan Stimulasinya, Teknik Fasilitasi yang Berpusat pada Anak, Membangun Kemitraan, dan Merancang Pembelajaran.

Baca Juga :  Geger! Pagi Hari Api Berkobar di Muara Sumpoi Mura, 2 Rumah Luluh Lantak

Maria Adisti Pratiwi selaku Community Development Supervisor dari AMC mengatakan bahwa pengembangan soft skills bagi guru-guru PAUD binaan penerima beasiswa sangat diperlukan. “Anak usia dini berada pada fase emas, di mana tumbuh kembangnya berlangsung sangat pesat, termasuk perkembangan otak yang mencapai 80%. Kami meyakini bahwa anak yang cerdas dan berkarakter salah satunya sangat dipengaruhi oleh peran penting guru. Untuk itulah, salah satu concern kami ialah pada upaya peningkatan kapasitas SDM, terutama pendidik,” ujar Maria.

Baca Juga :  Dukung Program Strategis Presiden Prabowo Subianto, Kodim 1001/HSU-BLG Perkuat Sinergi dengan Wartawan

Ibu Melni, salah seorang penerima beasiswa profesi PG-PAUD yang merupakan guru TKN Tunas Mekar Makunjung, Barito Tuhup Raya menyampaikan bahwa training ini sangat bermanfaat karena materi-materi yang diberikan relevan dengan kebutuhan sebagai guru. “Kami menjadi paham bahwa guru harus kreatif dan inovatif agar proses belajar mengajar di kelas bisa berjalan dengan lancar dan menyenangkan.” ujarnya.

Setelah kegiatan training, rangkaian pengembangan soft skills dilanjutkan dengan observasi tindak lanjut yang dilakukan oleh tim narasumber dan AMC ke sekolah tempat para guru mengajar untuk mengetahui sejauh mana guru dapat mempraktikkan materi-materi yang diperoleh selama training. (Sur)

 

Berita Terkait

Pj Bupati Hermon Sebut Pentingnya Perhatian Terhadap Pendidikan
Resmi! Rahmat-Zazuli Ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tala 2024, Begini Pesannya
Peringatan HUT Satpam ke-44 Momentum Memperkuat Peran dalam Menjaga Keamanan
Hari Ini, KPU Tala Akan Tetapkan Rahmat Trianto-Muhammad Zazuli Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Dukung Program Strategis Presiden Prabowo Subianto, Kodim 1001/HSU-BLG Perkuat Sinergi dengan Wartawan
Hermon Ajak Jajarannya Kompak dalam Bekerja dan Berkarya
Pj Bupati Muhlis Hadiri Pengukuhan Pengurus FPK Barut
Pelantikan Pengurus PC ISNU Barsel Periode 2024-2028: Siap Membangun Barito Selatan yang Lebih Sejahtera

Berita Terkait

Jumat, 10 Januari 2025 - 09:11 WIB

Pj Bupati Hermon Sebut Pentingnya Perhatian Terhadap Pendidikan

Kamis, 9 Januari 2025 - 17:58 WIB

Resmi! Rahmat-Zazuli Ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tala 2024, Begini Pesannya

Kamis, 9 Januari 2025 - 07:41 WIB

Peringatan HUT Satpam ke-44 Momentum Memperkuat Peran dalam Menjaga Keamanan

Kamis, 9 Januari 2025 - 07:06 WIB

Hari Ini, KPU Tala Akan Tetapkan Rahmat Trianto-Muhammad Zazuli Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Rabu, 8 Januari 2025 - 15:59 WIB

Dukung Program Strategis Presiden Prabowo Subianto, Kodim 1001/HSU-BLG Perkuat Sinergi dengan Wartawan

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:21 WIB

Hermon Ajak Jajarannya Kompak dalam Bekerja dan Berkarya

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:11 WIB

Pj Bupati Muhlis Hadiri Pengukuhan Pengurus FPK Barut

Rabu, 8 Januari 2025 - 08:21 WIB

Pelantikan Pengurus PC ISNU Barsel Periode 2024-2028: Siap Membangun Barito Selatan yang Lebih Sejahtera

Berita Terbaru

Pratama Arhan Saat Diperkenalkan Klub Bangkok United. (Sumber: instagram.com @pratamaarhan8)

Olahraga

Tiba di Klub Bangkok, Pratama Arhan Jadi Korban Pemukulan

Minggu, 12 Jan 2025 - 19:48 WIB