PT Perusda Batara Membangun Jajaki Usaha Tempat Penitipan Anak, Sudah Siapkan Dana Rp2 M

- Jurnalis

Selasa, 26 Maret 2024 - 06:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

- PT. Perusda Batara Membangun melakukan audiensi dengan Pemkab Barito Utara di ruang Kerja Pj.Bupati Muara Teweh, Senin (25/3/2024).Foto:Delia/1tulah.com

- PT. Perusda Batara Membangun melakukan audiensi dengan Pemkab Barito Utara di ruang Kerja Pj.Bupati Muara Teweh, Senin (25/3/2024).Foto:Delia/1tulah.com

1tulah.com, MUARA TEWEH– PT. Perusda Batara Membangun melakukan audiensi dengan Pemkab Barito Utara. Rombongan yang dipimpin langsung oleh Direktur Utama Perusda Drs.Asianoor Alihazeki ini diterima langsung oleh Pj.Bupati Barito Utara Drs.Muhlis didampingi kepala perangkat daerah terkait di ruang Kerja Pj.Bupati Muara Teweh, Senin (25/3/2024).

Turut hadir pada kegiatan ini Asisten II Setda, Kadis Kominfosandi, Kadis PUPR Sekretaris BPKA, dan kepala dinas Lingkungan Hidup kabupaten Barito Utara.

Direktur PT. Perusda Membangun Asianoor Alihazeki mengutarakan, maksud dan tujuan audensi ini adalah meminta dukungan pemerintah Kabupaten Barito Utara dalam rencana pembangunan gedung tempat usaha taman penitipan dan kelompok bermain (Playgroup) anak.

Baca Juga :  Calon Jemaah Haji Asal Garut, Meninggal Dunia Usai salat Asar di Masjid Nabawi

“Dengan semakin tingginya kebutuhan hidup, membuat pasangan harus bertindak kreatif dan efisien, dengan adanya penitipan anak menjadi salah satu solusi bagi para orang tua yang bekerja akan lebih mudah mempercayakan anak-anaknya kepada satu lembaga seperti taman penitipan anak,”jelasnya.

Disebutkannya, adapun jumlah penitipan anak dan kelompok bermain se-kabupaten Barito Utara berjumlah 8 buah penitipan anak dan Playgroup sebanyak 52 buah. Sedangkan, untuk di kecamatan Teweh Tengah penitipan anak sebanyak 8 buah dan playgroup 19 buah.

Ia menambahkan, rencana pembangunannya Insya Allah dilaksanakan di tahun ini juga dan Perusda sudah menyiapkan anggaran awal sebesar Rp2 miliar untuk pembangunan tempat, nantinya sampai dengan selesai membutuhkan dana kurang lebih Rp5 miliar.

Baca Juga :  DPRD Barut Minta Wings Air Perbaiki Layanan, Tiket Mahal Tapi Suhu di Kabin Pesawat Panas

“Untuk itu kami minta dukungan karena tanah yang akan dibangun nantinya merupakan tanah Pemerintah Daerah,” ungkap Asianoor

Sementara itu, Pj.Bupati Barut Drs.Muhlis  menyambut baik rencana yang

sangat positif. Pemkab akan terus menjalin kerjasama serta menjalin komunikasi yang baik antara PT. Perusda Membangun dengan Pemerintah Kabupaten Barito Utara.Sehingga Visi dan Misi dapat diwujudkan bersama-sama.

“Apalagi ini akan menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan PAD pemerintah kabupaten Barito Utara, melalui Perusda yang menangani berbagai usaha, selain sebagai sumber pendapatan, perusahaan daerah juga untuk merangsang pertumbuhan ekonomi masyarakat,” ujarnya. (Delia)

 

Berita Terkait

Lepas Keberangkatan 150 JCH Barsel ke Tanah Suci Mekah, Pj Bupati Minta Doakan Ini
Gelar Pemagangan Dalam Negeri Tahun 2024, Disnakertrans Barsel Siapkan Tenaga Kerja Terampil
Berpartisipasi Lomba Perahu Hias di Gelaran FBIM Tahun 2024, Pemkab Barut Tampilkan Tradisi Potong Hompong
Pemkab Murung Raya Tampilkan Mitologi Karnaval Budaya FBIM 2024
Sebelum Prabowo Dilantik, Pimpinan DPR Targetkan Revisi UU Kementerian Rampung
Gelaran Festival Budaya Isen Mulang 2024, Wiyatno:Yuk Kita Ramaikan!
Keberadaan Presiden Iran Masih Mesterius, Setelah Helikopter yang Ditumpanginya Jatuh di Hutan
RS Polri Beberkan Penyebab Meninggalnya Kru Pesawat Latih yang Jatuh di BSD
Tag :

Berita Terkait

Senin, 20 Mei 2024 - 21:56 WIB

Lepas Keberangkatan 150 JCH Barsel ke Tanah Suci Mekah, Pj Bupati Minta Doakan Ini

Senin, 20 Mei 2024 - 21:49 WIB

Gelar Pemagangan Dalam Negeri Tahun 2024, Disnakertrans Barsel Siapkan Tenaga Kerja Terampil

Senin, 20 Mei 2024 - 21:41 WIB

Berpartisipasi Lomba Perahu Hias di Gelaran FBIM Tahun 2024, Pemkab Barut Tampilkan Tradisi Potong Hompong

Senin, 20 Mei 2024 - 16:34 WIB

Pemkab Murung Raya Tampilkan Mitologi Karnaval Budaya FBIM 2024

Senin, 20 Mei 2024 - 16:18 WIB

Sebelum Prabowo Dilantik, Pimpinan DPR Targetkan Revisi UU Kementerian Rampung

Senin, 20 Mei 2024 - 10:36 WIB

Gelaran Festival Budaya Isen Mulang 2024, Wiyatno:Yuk Kita Ramaikan!

Senin, 20 Mei 2024 - 10:21 WIB

Keberadaan Presiden Iran Masih Mesterius, Setelah Helikopter yang Ditumpanginya Jatuh di Hutan

Senin, 20 Mei 2024 - 04:48 WIB

RS Polri Beberkan Penyebab Meninggalnya Kru Pesawat Latih yang Jatuh di BSD

Berita Terbaru

error: Content is protected !!