1TULAH.COM – Kabar presenter Deddy Mahendra Desta mengajukan permohonan cerai terhadap Natasha Rizky membuat publik terkejut.
Tapi baru-baru ini beredar kabar bahwa Desta mencabut gugatan cerai tersebut.
Kuasa hukum Desta, Hendra Siregar, mengatakan bahwa kliennya tidak mencabut permohonan cerai tersebut sehingga proses perceraian masih berlanjut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
kabar tersebut juga tidak benarkan dan sudah diklarifikasi oleh humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah.
“Ditelusuri oleh kami di sistem informasi penelusuran perkar, kan sidang telah diagendakan di tanggal 29 Mei 2023, dan kami telusuri tadi belum ada surat pencabutan tersebut,” kata Taslimah.
Taslimah juga menjelaskan bahwa pihak Desta hanya bisa mencabut laporannya ketika sidang pertama dilangsungkan.
Pasalnya, sidang perceraian Desta dengan Natasha Rizki sudah diagendakan.
“Kalau pihak itu mau mencabut, boleh, di ruang persidangan,” sambungnya, mengutip tayangan Insert Today, Selasa (23/5/2023).
Diketahui, agenda sidang pertama adalah mediasi untuk menemukan titik temu dua kemungkinan, yakni rujuk atau melanjutkan proses perceraian.
“Kalau misalnya ketika didamaikan para pihak damai di sidang tersebut, pihak dapat mencabut perkara,” lanjutnya.
Gugatan cerai yang dilayangkan oleh Desta kepada Natasha Rizki terjadi pada 11 Mei s2023 lalu.
Meski sudah banyak beredar tentang kabar retaknya hubungan mereka, baik Desta maupun Natasha Rizki belum buka suara.
Hanya saja kuasa hukum Desta mengatakan kliennya sering cekcok dan Natasha Rizki.
Tak cuma itu, dia menyebut keduanya sudah tidak tinggal serumah setahun belakangan.
Penulis : Nova Elisa Putri
Sumber Berita : Suara.com