Muhammadiyah Umumkan Awal Ramadan dan Syawal 1446 H, Idul Fitri Jatuh pada 31 Maret 2025

- Jurnalis

Rabu, 12 Februari 2025 - 11:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekretaris PP Muhammadiyah M Sayuti. [Tangkapan layar YouTube]

Sekretaris PP Muhammadiyah M Sayuti. [Tangkapan layar YouTube]

1TULAH.COM-Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah secara resmi mengumumkan awal Ramadan dan Syawal 1446 Hijriah. Pengumuman ini menjadi pedoman bagi seluruh warga Muhammadiyah dalam memulai ibadah puasa dan merayakan Hari Raya Idul Fitri.

Penetapan awal Ramadan dan Syawal ini didasarkan pada hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

“Pada Jumat Legi, 29 Syaban 1446 Hijriah atau 28 Februari 2025 Masehi, ijtimak jelang Ramadan terjadi pada pukul 07.46.49′ WIB pagi,” kata Sekretaris PP Muhammadiyah M Sayuti, Rabu (12/2/2025).

Awal Ramadan 1 Maret 2025

Sayuti menjelaskan bahwa tinggi bulan saat matahari terbenam di wilayah Yogyakarta pada posisi 4 derajat 11 menit 8 detik, sehingga hilal sudah wujud.

“Pada saat matahari terbenam Jumat Legi 28 Februari 2025 Masehi di seluruh wilayah Indonesia, bulan berada di atas ufuk karena itu hilal sudah wujud. Di wilayah Indonesia tanggal 1 Ramadan 1446 Hijriah dengan demikian jatuh pada hari Sabtu Pahing, tanggal 1 Maret 2025 Masehi,” ujarnya.

Baca Juga :  Pramono Diminta Tetap Jalankan Program Sarapan Bergizi Gratis, Pengamat: Peluang Dongkrak Kepercayaan Publik

Idul Fitri 31 Maret 2025

Sementara itu, Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah jatuh pada Minggu, 31 Maret 2025. Dengan demikian, puasa Ramadan kali ini akan berlangsung selama 30 hari.

“Terkait bulan Syawal 1446 Hijriah pada Sabtu Kliwon 29 Ramadan 1446 Hijriah yang bertepatan 29 Maret 2025, ijtimak jelang Syawal 1446 H terjadi pada pukul 17.59.51′ WIB tinggi bulan pada saat matahari terbenam untuk Yogyakarta itu -1 derajat 59 menit 4 detik, hilal belum wujud,” jelas Sayuti.

Ia menambahkan, pada saat matahari terbenam di hari Sabtu, 29 Maret 2025 Masehi di seluruh wilayah Indonesia, bulan berada di bawah ufuk, sehingga hilal belum wujud.

“Karena itu, umur bulan Ramadan 1446 Hijriah disempurnakan atau istikmal menjadi 30 hari. Karena itu di wilayah Indonesia pada tanggal 1 Syawal 1446 Hijriah jatuh pada hari Senin Pahing, 31 Maret 2025 Masehi,” lanjutnya.

Baca Juga :  Kemenag Targetkan BOP RA dan BOS Madrasah Cair Sebelum Idulfitri 1446 H/2025

Idul Adha 6 Juni 2025

Selain menetapkan 1 Ramadan dan 1 Syawal, PP Muhammadiyah juga menetapkan Hari Raya Idul Adha 2025, yang jatuh pada 6 Juni 2025.

“Terkait dengan Zulhijah. Pada Selasa Wage 29 Zulqodah 1446 bertepatan dengan 7 Mei 2025 Masehi, ijtimak jelang Zulhijah terjadi pada pukul 10.04.18′ WIB.”

Tinggi bulan pada saat matahari terbenam di Yogyakarta, kata Sayuti, berada pada posisi 1 derajat 27 menit dan 7 detik, sehingga hilal sudah wujud.

“Pada saat matahari terbenam, Sabtu 27 Mei 2025 Masehi di seluruh wilayah Indonesia bulan berada di atas ufuk hilal sudah wujud.”

Sayuti mengemukakan bahwa berdasarkan perhitungan tersebut, maka tanggal 1 Zulhijah 1446 H jatuh pada Rabu Kliwon, 28 Mei 2025 Masehi.

“Karena itu, Hari Arafah 9 Zulhijah 1446 H jatuh pada Kamis Pon, 5 Juni 2025 dan Idul Adha yang berarti 10 Zulhijah 1446 H jatuh pada Jumat Wage tanggal 6 Juni 2025 Masehi,” imbuhnya. (Sumber:Suara.com)

 

Berita Terkait

Puluhan Karyawan Adukan PT MJAP ke DPRD Bartim: 12 Tahun Kerja, Gaji Tak Dibayar!
Sengketa Sita Rumah di Tamiang Layang: Pemilik Baru Gugat Putusan Pengadilan
Politik vs. Media: VOA Jadi Target Pemangkasan Anggaran AS
Timnas Indonesia Tiba di Australia, Optimis Raih Poin Lawan Australia
Menjelang Lebaran 2025, Ini Jadwal Penukaran Uang Baru di BRI
Agar Tak Ada Klaim Kehilangan Barang, KPK Beberkan RK Lihat Langsung Ketika Rumahnya Digeledah Penyidik
Kasus Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte: Pendukung Demo, Tuntut Keadilan di Hari Jadi Davao
RUU TNI Dikhawatirkan Kembalikan Dwifungsi TNI, Pakar Soroti Potensi Bisnis Militer!
Tag :

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 19:31 WIB

Puluhan Karyawan Adukan PT MJAP ke DPRD Bartim: 12 Tahun Kerja, Gaji Tak Dibayar!

Senin, 17 Maret 2025 - 19:23 WIB

Sengketa Sita Rumah di Tamiang Layang: Pemilik Baru Gugat Putusan Pengadilan

Senin, 17 Maret 2025 - 15:45 WIB

Politik vs. Media: VOA Jadi Target Pemangkasan Anggaran AS

Senin, 17 Maret 2025 - 15:19 WIB

Timnas Indonesia Tiba di Australia, Optimis Raih Poin Lawan Australia

Senin, 17 Maret 2025 - 11:01 WIB

Menjelang Lebaran 2025, Ini Jadwal Penukaran Uang Baru di BRI

Senin, 17 Maret 2025 - 10:51 WIB

Agar Tak Ada Klaim Kehilangan Barang, KPK Beberkan RK Lihat Langsung Ketika Rumahnya Digeledah Penyidik

Senin, 17 Maret 2025 - 09:27 WIB

Kasus Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte: Pendukung Demo, Tuntut Keadilan di Hari Jadi Davao

Senin, 17 Maret 2025 - 09:10 WIB

RUU TNI Dikhawatirkan Kembalikan Dwifungsi TNI, Pakar Soroti Potensi Bisnis Militer!

Berita Terbaru

Ilustrasi Anak dengan orangtua. (Istimewa)

Kesehatan

Kenapa Memvalidasi Perasaan Anak Itu Penting? Ini Penjelasannya

Senin, 17 Mar 2025 - 19:41 WIB

Ilustrasi teh hijau (sumber: freepik)

Kesehatan

Studi Temukan Minuman yang Efektif Mengurangi Risiko Demensia

Senin, 17 Mar 2025 - 19:39 WIB