1tulah.com, PURUK CAHU – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) kembali mendapatkan bantuan berupa 40 unit oksigen konsentrator dari salah satu perusahaan swasta yang beroperasi di wilayah ini.
Sama seperti sebelumnya yang dilakukan dan dicontoh dari PT Indo Muro Kencana (PT IMK) penyerahan bantuan oksigen konsentrator dari perusahaan tersebut diterima secara simbolis oleh Bupati Mura Perdie M.Yoseph yang berlangsung di halaman RSUD Puruk Cahu, Kamis (9/9/2021).
Bupati Drs Perdie M Yoseph MA memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya dalam rangka bersinergi turut memperhatikan penanganan Covid-19 di Kabupaten Mura.
“Meski saat ini kasus Covid-19 dengan jumlah yang terpapar sudah mengalami penurunan berkat komitmen dan kesadaran dari seluruh pihak. Namun bantuan oksigen konsentrator ini memang tetap kami butuhkan mengingat keterbatasan yang kami miliki,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur RSUD Puruk Cahu drg Marthin Maha saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa dengan adanya bantuan dari beberapa pihak swasta tersebut tentu akan sangat bermanfaat bagi RSUD Puruk Cahu dalam memberikan penanganan dan perawatan kepada pasien kasus Covid-19.
“Ketersediaan oksigen kami di RSUD Puruk Cahu saat ini dianggap sudah tercukupi atas bantuan dan perhatian dari perusahaan swasta yang beroperasi di Kabupaten Mura,” kata Marthin.
Meski, kata dia, sebelumnya mereka mengalami kekurangan oksigen lantaran kasus Covid-19 yang cukup tinggi dan saat ini malah terjadi sebaliknya dengan tingkat kasus yang cukup rendah namun ketersediaan oksigen telah memadai. (sur)