1TULAH,COM, Muara Teweh- Fraksi Gerindra DPRD Barito Utara berharap di dalam setiap rupiah yang keluar dari anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan(APBD-P) tahun anggaran 2023, memiliki nilai manfaat ekonomi.
Hal ini disampaikan juru bicaranya Mustafa Joyo Muchtar, ketika membacakan pemandangan umum fraksi mereka, pada rapat paripurna terkait pidato pengantar bupati dalam rangka penyampaian perubahan nota keuangan dan Rancangan Perubahan APBD Perubahan tahun 2023, Rabu 6 September 2023.
“Fraksi kami mengharapkan di dalam setiap rupiah yang keluar dari anggaran pendapatan dan belanja daerah perubahan tahun anggaran 2023. Semuanya harus kita pastikan memiliki manfaat ekonomi. memberikan manfaat untuk rakyat serta dapat meningkatkan kesejahteraan untuk masyarakat secara adil,” kata Mustafa Joyo Muchtar.
Ditambahkannya, bahwa fraksi Gerindra mengapresiasi Raperda dan nota keuangan yang disampaikan. Meski dalam prosesnya banyak dinamika terjadi. Termasuk dinamika kondisi ekonomi antara lain tingkat pertumbuhan, investasi, inflasi dan kondisi sosial yang terjadi saat ini.
Namun, kita harus optimis bahwa akan berhasil melewatinya dengna melakukan koordinasi dan kerjasama baik antar pemerintah kabupaten dan DPRD serta stakeholder dan juga masyarakat.
Dan fraksi kami Gerindra siap untuk membahas bersama Rancangan Peraturan Daerah tentang anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) tahun anggaran 2023,” tutupnya.(***)