1tulah.com, ASAHAN-Bupati Asahan menerima kunjungan Mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Al Washliyah (UNIVA) Medan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Mawar Kantor Bupati Asahan, Selasa (01/08/2023).
Rektor Universitas Al Washliyah Medan Prof. Dr. H. M. Jamil MA dalam sambutannya mengatakan, Universitas Washliyah Medan (UNIVA) terdiri dari 6 Fakultas, dengan 16 Prodi.
Dijelaskannya, kegiatan ini merupakan salah satu pengaplikasian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yaknk Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian dan Pengembangan serta Pengabdian masyarakat.
“Untuk itu, kami menyerahkan 400 Mahasiswa yang akan melaksanakan KKN kepada Pemerintah Kabupaten Asahan untuk melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat selama 1 bulan,”ujarnya seraya berpesan kepada para Mahasiswa untuk dapat menjaga nama baik Kampus Universitas-washliyah (UNIVA) Medan di Kabupaten Asahan dan jaga nama baik Kabupaten Asahan.
Diharapkannya, para mahasiswa dapat menjaga akhlak dalam bersosialisasi baik kepada pemerintahan Kecamatan dan Desa serta terkhusus kepada masyarakat sekitar wilayah KKN.
Halaman : 1 2 Selanjutnya