1tulah.com, MUARA TEWEH-Dalam rangka menyambut HUT ke-77 Bhayangkara, Polres Barito Utara menggelar kegiatan doa bersama. Kegiatan diikuti perwakilan lintas agama secara virtual yang dilaksanakan di Aula Mapolres, Jumat (30/6/2023).
Wakil Bupati Sugianto Panala Putra mengikuti kegiatan bersama Unsur FKPD, Sekretaris Daerah, Kapolres Barito Utara, Dandim 1013/MTW atau yang mewakili, Tokoh Lintas Agama, Personel Perwira Polres Barito Utara dan undangan terkait lainnya.
Kapolres Barito Utara AKBP Gede Pasek Muliadnyana menyampaikan, kegiatan doa bersama antara lintas agama ini, merupakan rangkaian dari Peringatan Hari Bhayangkara ke-77.
Lebih lanjut, ujarnya, doa bersama ini untuk mempererat silaturahmi antar umat beragama, dan tentunya mementum ini memperkuat kebersamaan segenap bangsa dan negara.
“Semoga sinergitas dan solidasi Polri dengan seluruh elemen masyarakat khusunya di wilayah hukum Polres Barito Utara dapat terjaga dengan baik, sehingga tercipta Kamtibmas yang aman dan kondusif sesuai tema yaitu Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju, dan sekaligus mengamankan Pemilu Serentak 2024,” jelas Kapolres Barito Utara seraya mengimbuhkan bahwa kegiatan virtual ini juga diikuti oleh seluruh Polres, Polda se-Indonesia.(Delia)