Wujudkan Pemuda Produktif, Disporaparbud Barsel Gelar Bimtek Kewirausahaan

- Jurnalis

Rabu, 21 Juni 2023 - 12:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dr. Manat Simanjuntak Kepala Disporaparbud Kabupaten Barsel (berdiri) saat memberikan sambutan diacara Bimtek kewirausahaan pemuda, yang berlangsung di Aula Kantor Disporaparbud, Rabu (21/6/2023). 
Foto. Alifansyah/1tulah.com

Dr. Manat Simanjuntak Kepala Disporaparbud Kabupaten Barsel (berdiri) saat memberikan sambutan diacara Bimtek kewirausahaan pemuda, yang berlangsung di Aula Kantor Disporaparbud, Rabu (21/6/2023). Foto. Alifansyah/1tulah.com

1tulah.com, BUNTOK-Dalam upaya mewujudkan pemuda yang produktif dibidang kewirausahaan, Dinas Pemuda, Olahraga, Parawisata dan Kebudayaan (Disporaparbud) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), menggelar acara Bimbingan Teknis (Bimtek) kewirausahaan pemuda, yang berlangsung di Aula Disporaparbud setempat, Rabu (21/6/2023).

Kegiatan tersebut dibuka oleh, Asisten ll Setda Barsel Rahmat Nuryadin, turut hadir Dr. Manat Simanjuntak Kepala Disporaparbud, Kepala Bidang Olahraga Joni Nekad sebagai Ketua Panitia, dan Harry Aryanto koordinator Klinik dan Pendampingan UMKM Provinsi Kalimantan Tengah sebagai narasumber, serta puluhan pemuda-pemudi yang merupakan peserta Bimtek.

Rahmat Nuryadin menyampaikan, dengan adanya kegiatan Bimtek tersebut, para peserta yang mengikuti dapat diberi pengetahuan maupun wawasan agar lebih produktif, tangguh, berdaya saing dan mandiri untuk mengembangkan usahanya sendiri.

“Keberhasilan pembangunan kepemudaan dalam menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dan memiliki keunggulan daya saing adalah salah satu kunci untuk membuka peluang demi keberhasilan di berbagai sektor kehidupan,” ujarnya.

Maka dari itu ia berharap, melalui Bimtek kewirausahaan tersebut dapat menambah pengetahuan dibidang kewirausahaan, serta meningkatkan jumlah Klompok Usaha Pemuda Produktif (KUPP) dan terciptanya wira usaha muda baru khusunya di Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus.

Baca Juga :  Polemik Kremasi Murdaya Poo di Borobudur Memanas: Warga Tolak karena Alasan Lingkungan dan Aturan Rumah Ibadat

“Sebab dari itu, saya berharap melalui Bimtek ini dapat memberikan mereka tambahan wawasan serta dapat menjadi wadah dalam bertukar informasi dan jejaring dalam meningkatkan produktivitas dibidang kewirausahaan,” harap Rahmat Nuryadin.

Sementara itu, Manat Simanjuntak menerangkan, kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan keahlian para pemuda-pemudi dalam memgemas usaha dan juga sebagai bekal untuk mereka dalam memulai bisnis baru.

Dalam Bimtek yang mengusung tema Pemuda Cerdas Berwirausaha tersebut, ia melanjutkan, topik menarik saat ini yakni terkait peningkatan pemuda-pemudi dalam berwirausaha, dunia usaha dan digitalisasi.

“Tiga poin itu merupakan investasi jangka panjang, sehingga mereka bisa mendapatkan pendidikan formal, dan juga tantangan berwirausaha sesuatu yang bisa mengisi sektor-sektor partisipasi masyarakat, terutama untuk para pemuda-pemudi di Kabupaten Barsel,” terangnya.

Ia menuturkan, saat ini adalah era pemuda membuka lapangan pekerjaan dengan berwirausaha. Dengan peningkatan kapasitas menambah cakrawala pandang terhadap beberapa khasanah bagaimana menjadi wirausaha tangguh, kuat dan dibangun dengan kepercayaan.

Baca Juga :  38 Bhikkhu Thailand Tiba di Jakarta dalam Misi Spiritual Thudong Menuju Borobudur

“Sebab, wirausaha dibangun dengan trust (kepercayaan) dalam konteks kepercayaan pada relasi, mitra kerja, konsumen, dan termasuk membaca peluang pasar untuk mengembangkan usahanya,” tutur Manat Simanjuntak.

Sementara itu, Joni Nekad mengatakan, dasar pelaksanaan kegiatan tersebut adalah program pengembangan kapasitas daya saing kepemudaan untuk membantu peningkatan kapasitas pemuda di dalam menangkap era globalisasi dan teknologi yang saat ini sedang berkembang pasca pandemi.

Menurutnya, pemuda-pemudi di Kabupaten Barsel terutama di Kota Buntok memiliki pola pikir sebagai pencipta pekerjaan, bukan pencari pekerjaan, terbukti dengan banyaknya usaha-usaha yang digagas oleh para anak-anak muda seperti coffee shop, coffee house/kedai kopi dan kedai makanan siap saji lainnya yang mulai meramaikan sudut-sudut Kota Buntok.

“Maka dari itu kami mengajak para pemuda-pemudi usia produktif melalui Bimtek ini untuk mengubah pola pikir mereka, agar mereka tidak lagi berupaya mencari pekerjaan, tetapi menciptakan pekerjaan, minimal untuk diri mereka sendiri,” kata Joni Nekad. (Alifansyah)

 

Berita Terkait

Jelang Pernikahan dengan Maxime Bouttier, Intip Deretan Mantan Pacar Luna Maya yang Bikin Penasaran!
Sorotan Ahli Jiwa pada Isu Perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven: Perbedaan Pendapat Mencuat!
Gempar! Final Copa del Rey El Clasico Terancam Batal Gara-gara Kontroversi Wasit
Peduli Banjir, Disbudporapar Barsel Berikan Bantuan Kepada Warga Terdampak
Jokowi Tiba di Roma dalam Misi Khusus ke Vatikan Atas Permintaan Prabowo
Yayasan MBN Dituduh Gelapkan Dana MBG Hampir 1 Miliar: Ini Klarifikasi dan Janji
Drama Dokumen Rahasia Hasto Berakhir: Connie Bakrie Serahkan Bukti ‘Mengerikan’ ke PDIP (
Banjir Landa Barito Selatan, Kodim Buntok Bergerak Cepat Kirim Bantuan
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 26 April 2025 - 06:57 WIB

Jelang Pernikahan dengan Maxime Bouttier, Intip Deretan Mantan Pacar Luna Maya yang Bikin Penasaran!

Sabtu, 26 April 2025 - 06:50 WIB

Sorotan Ahli Jiwa pada Isu Perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven: Perbedaan Pendapat Mencuat!

Sabtu, 26 April 2025 - 05:55 WIB

Gempar! Final Copa del Rey El Clasico Terancam Batal Gara-gara Kontroversi Wasit

Jumat, 25 April 2025 - 19:04 WIB

Peduli Banjir, Disbudporapar Barsel Berikan Bantuan Kepada Warga Terdampak

Jumat, 25 April 2025 - 17:28 WIB

Jokowi Tiba di Roma dalam Misi Khusus ke Vatikan Atas Permintaan Prabowo

Jumat, 25 April 2025 - 17:17 WIB

Yayasan MBN Dituduh Gelapkan Dana MBG Hampir 1 Miliar: Ini Klarifikasi dan Janji

Jumat, 25 April 2025 - 17:03 WIB

Drama Dokumen Rahasia Hasto Berakhir: Connie Bakrie Serahkan Bukti ‘Mengerikan’ ke PDIP (

Jumat, 25 April 2025 - 12:13 WIB

Banjir Landa Barito Selatan, Kodim Buntok Bergerak Cepat Kirim Bantuan

Berita Terbaru

Pj Sekda Barito Utara (Barut), Jufriansyah, menjadi mentor untuk Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Suparmi A. Aspian, Jumat, 25 April 2025. Foto: Diskominfosandi Barut

Muara Teweh

Pj Sekda Apresiasi Rancangan Proper PKN Tingkat II Kadis SosPMD

Jumat, 25 Apr 2025 - 23:39 WIB

Oplus_131072

Daerah

Diskominfo SP Ikuti Bimtek Platform Digital Kemitraan KIM

Jumat, 25 Apr 2025 - 22:01 WIB