Wabup Asahan Ikuti Rangkaian Penas XVI di Padang, Dibuka Menko Perekonomian Airlangga Hartarto

- Jurnalis

Minggu, 11 Juni 2023 - 03:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos, M. Si mengikuti rangkaian kegiatan Pekan Nasional Tani Nelayan (Penas) XVI Tahun 2023 di Lapangan Lanud Sultan Syahril Padang Sumatera Barat, Sabtu (10/06/2023).
Foto.Irwan.1tulah.com

Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos, M. Si mengikuti rangkaian kegiatan Pekan Nasional Tani Nelayan (Penas) XVI Tahun 2023 di Lapangan Lanud Sultan Syahril Padang Sumatera Barat, Sabtu (10/06/2023). Foto.Irwan.1tulah.com

1tulah.com, ASAHAN-Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos, M. Si mengikuti rangkaian kegiatan Pekan Nasional Tani Nelayan (Penas) XVI Tahun 2023.

Kegiatan yang berlangsung di lapangan Lanud Sultan Syahril Padang Sumatera Barat ini, dibuka langsung oleh Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Sabtu (10/6/2023).

Berbagai pertunjukan disajikan pada Penas XVI, seperti tarian kolosal, pameran pembangunan pertanian, Expo Aquaculture, Expo Agroforestry, Expo Peternakan, Temu Teknologi, Temu Agribisnis dan beberapa kegiatan lainnya.Sehingga menambah kemeriahan kegitan tersebut.

Kegiatan ini diikuti sebanyak 53.000 peserta dari seluruh Indonesia dan Kepala Daerah serta pejabat lainnya dari masing-masing provinsi dan Kabupaten/Kota.

Wakil Bupati Asahan mengatakan, Pemerintah Kabupaten Asahan sangat bersyukur dapat mengikuti rangkaian kegiatan Penas XVI Tahun 2023 di Padang Sumatera Barat.

Baca Juga :  Comeback Dramatis! Arsenal Wanita Lolos Semifinal Liga Champions Usai Hajar Real Madrid

Kegiatan ini merupakan ajang pertemuan para petani dan nelayan dengan agenda konsolidasi antarpetani dan nelayan, pengembangan diri, tukar menukar informasi, apresiasi, kemitraan dan promosi hasil pertanian, hingga membahas potensi perikanan dan kehutanan dari tiap daerah se-Indonesia.

Selain itu, lanjutnya, melalui Penas ini, nelayan dan petani bisa saling mengisi dalam upaya memperkuat kepemimpinan agribisnis di tingkat petani nelayan.

Lebih lanjut Taufik berharap melalui Penas ini dapat meningkatkan motivasi dan kegairahan petani nelayan dan masyarakat pelaku agribisnis dalam pembangunan sistem dan usaha agribisnis yang berdaya saing, berkerakyatan, berkelanjutan melalui kemitraan yang saling menguntungkan.

“Pemerintah Kabupaten Asahan siap mendukung program Pemerintah dalam mewujudkan pertanian yang Maju, Mandiri dan Modern”, urai Taufik.

Baca Juga :  Meriam Karbit Pontianak: Tradisi Ikonik yang Kini Hadapi Kesulitan Biaya

Sebelumnya, Menteri Pertanian mengatakan, acara ini memang sudah ditunggu, karena merupakan wadah pertemuan para petani dan nelayan se-Indonesia.

“Menghadiri kegiatan ini memang sudah saya tunggu, saya ingin bertemu dengan para petani di Indonesia,” kata Yasin Limpo.

Limpo mengaku dirinya selalu diingatkan, bahwa petani dan nelayan sangat berjasa dalam memenuhi kebutuhan pokok masyarakat setiap harinya.

“Kalau tidak ada petani kita mau makan apa, kalau tidak ada nelayan kita mau makan ikan apa,” tuturnya.

Karenanya Limpo berharap, kegiatan ini dapat benar-benar dimanfaatkan secara maksimal demi peningkatan kualitas pertanian dan perikanan, khususnya peningkatan kesejahteraan petani dan nelayan di seluruh daerah.(Irwan)

 

Berita Terkait

Ridwan Kamil Akui Pernah Bertemu Lisa Mariana, Bantah Tudingan Selingkuh dan Punya Anak!
Sorotan Publik Terhadap Kualitas Public Speaking Widi Wardhana, Menpar Baru: Padahal Punya Latar Belakang Bisnis Mentereng!
Lisa Mariana, Model Majalah Dewasa yang Ngaku Hamil Anak Ridwan Kamil, Berikut ini Perjalanan Karirnya di Dunia Model!
Kebebasan Pers Terancam, Demokrasi Indonesia Dipertanyakan?
Pastikan Stok Aman, Wamen BUMN Kunjungi Pangkalan LPG di Bandung
Febri Diansyah Mendadak Dipanggil KPK di Tengah Sidang Hasto, Ada Apa?
Comeback Dramatis! Arsenal Wanita Lolos Semifinal Liga Champions Usai Hajar Real Madrid
Ridwan Kamil: Skandal Korupsi BJB dan Tuduhan Perselingkuhan dengan Model Dewasa
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 27 Maret 2025 - 13:40 WIB

Ridwan Kamil Akui Pernah Bertemu Lisa Mariana, Bantah Tudingan Selingkuh dan Punya Anak!

Kamis, 27 Maret 2025 - 10:46 WIB

Sorotan Publik Terhadap Kualitas Public Speaking Widi Wardhana, Menpar Baru: Padahal Punya Latar Belakang Bisnis Mentereng!

Kamis, 27 Maret 2025 - 10:39 WIB

Lisa Mariana, Model Majalah Dewasa yang Ngaku Hamil Anak Ridwan Kamil, Berikut ini Perjalanan Karirnya di Dunia Model!

Kamis, 27 Maret 2025 - 10:24 WIB

Kebebasan Pers Terancam, Demokrasi Indonesia Dipertanyakan?

Kamis, 27 Maret 2025 - 10:07 WIB

Pastikan Stok Aman, Wamen BUMN Kunjungi Pangkalan LPG di Bandung

Kamis, 27 Maret 2025 - 10:02 WIB

Febri Diansyah Mendadak Dipanggil KPK di Tengah Sidang Hasto, Ada Apa?

Kamis, 27 Maret 2025 - 07:20 WIB

Comeback Dramatis! Arsenal Wanita Lolos Semifinal Liga Champions Usai Hajar Real Madrid

Kamis, 27 Maret 2025 - 07:08 WIB

Ridwan Kamil: Skandal Korupsi BJB dan Tuduhan Perselingkuhan dengan Model Dewasa

Berita Terbaru