Wisata Kuliner Khas Kalteng Perlu Dukungan, Evi Kahayanti: Tak Kalah Nikmat Dibandingkan Daerah Lain

- Jurnalis

Jumat, 18 November 2022 - 17:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota DPRD Kalteng, Evi Kahayanti

Anggota DPRD Kalteng, Evi Kahayanti

1tulah.com, PALANGKA RAYA-Ragam cita rasa kuliner, khas Kalteng perlu terus mendapat dukungan dari pemerintah, baik di tingkat provinsi, maupun kabupaten/kota.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengembangkan wisata kuliner ini, salah satunya adalah menyediakannya di objek-objek wisata. Sehingga, wisatawan akan teratarik untuk mencobanya.

Anggota Komisi III DPRD Kalteng, Evi Kahayanti berharap setiap objek wisata di Kalteng, khususnya yang menyediakan kuliner supaya dapat menonjolkan kuliner khas daerah setempat.

Menurutnya, kuliner khas daerah memiliki potensi untuk memajukan sektor pariwisata di Kalteng, sebab keberadaan kuliner merupakan bagian dari pariwisata itu sendiri.

Sebab, bagi objek wisata yang menyediakan kuliner tentu wisatawan mengincar hal tersebut. “Ketika wisatawan berwisata tentu mereka akan mencoba kuliner di tempat wisata itu. Nah, kuliner khas Kalteng ini ada berbagai macam, tentu itu dapat ditonjolkan. Dari situ juga kita bisa mengenalkan kuliner khas daerah Kalteng kepada wisatawan dari luar,” kata Evi Kahayanti kepada 1tulah.com, Jumat (18/11/2022).

Baca Juga :  Karyawan PT Timah yang Viral Ejek Honorer Pakai BPJS Dipecat

Ia menjelaskan, dalam sebuah objek wisata tentu bukan hanya keindahan alamnya saja, yang dapat ditonjolkan atau diperkenalkan kepada para wisatawan, akan tetapi juga kuliner khas yang dimiliki daerah tersebut dalam rangka untuk menarik minat wisatawan berkunjung.

“Kunjungan wisatawan bukan hanya sekedar untuk menikmati keindahan alamnya saja, tapi juga mereka pasti ingin menikmati kuliner yang ada. Nah, di sinilah yang perlu diperhatikan, karena kuliner khas kita di Kalteng ini, tidak kalah enaknya dengan kuliner-kuliner provinsi lain,” ujarnya.

Baca Juga :  60 Tahun Berkontribusi di Dunia Berkambang, Pemerintah AS Hentikan Bantuan USAID: Apa Dampaknya?

Lebih lanjut ia berharap, potensi yang dapat memajukan sektor pariwisata di Bumi Tambun Bungai ini, tidak luput dari perhatian pemerintah daerah, maupun pengelola objek wisata yang ada.

Sebab, ujarnya, potensi itu dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan pariwisata di provinsi ini kedepan.

“Menyediakan atau menonjolkan kuliner khas daerah, ini juga merupakan potensi yang harus dioptimalkan, sebab potensi itu bisa memberikan dampak positif. Jadi, harapan kita bukan hanya objek wisatanya saja yang bisa menjadi salah satu ikon daerah, tapi juga kulinernya,” tandasnya. (Ingkit)

 

Berita Terkait

Kunjungi ke Dusun Mamput, Wakil Ketua DPRD Kapuas Desak Pemda Carikan Solusi bagi Warga Korban Banjir
Gibran Tinjau Terowongan Samarinda, Berikan Pujian Karena Bisa Kurangi Kemacetan
Kunjungan Perdana Danrem 102/Panju Panjung ke Kodim 1012/Buntok: Perkuat Sinergitas TNI dan Masyarakat
Muhammadiyah Umumkan Awal Ramadan dan Syawal 1446 H, Idul Fitri Jatuh pada 31 Maret 2025
Viral! Sikap Mayor Teddy ke Paspampres Tuai Kritik Netizen: Arogan dan Sombong?
Inflasi Kesehatan 15%! Kata Menkes Iuran BPJS Kesehatan Naik Solusinya
Kebijakan Baru Militer AS di Era Donald Trump: Larangan untuk Individu Transgender dan Penghentian Prosedur Transisi Gender
Rumahnya Digeledah KPK, Siapa Japto Soerajosoemarno?
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 21:14 WIB

Kunjungi ke Dusun Mamput, Wakil Ketua DPRD Kapuas Desak Pemda Carikan Solusi bagi Warga Korban Banjir

Rabu, 12 Februari 2025 - 20:25 WIB

Gibran Tinjau Terowongan Samarinda, Berikan Pujian Karena Bisa Kurangi Kemacetan

Rabu, 12 Februari 2025 - 13:45 WIB

Kunjungan Perdana Danrem 102/Panju Panjung ke Kodim 1012/Buntok: Perkuat Sinergitas TNI dan Masyarakat

Rabu, 12 Februari 2025 - 11:55 WIB

Muhammadiyah Umumkan Awal Ramadan dan Syawal 1446 H, Idul Fitri Jatuh pada 31 Maret 2025

Rabu, 12 Februari 2025 - 10:14 WIB

Viral! Sikap Mayor Teddy ke Paspampres Tuai Kritik Netizen: Arogan dan Sombong?

Rabu, 12 Februari 2025 - 07:57 WIB

Inflasi Kesehatan 15%! Kata Menkes Iuran BPJS Kesehatan Naik Solusinya

Rabu, 12 Februari 2025 - 07:44 WIB

Kebijakan Baru Militer AS di Era Donald Trump: Larangan untuk Individu Transgender dan Penghentian Prosedur Transisi Gender

Selasa, 11 Februari 2025 - 21:12 WIB

Rumahnya Digeledah KPK, Siapa Japto Soerajosoemarno?

Berita Terbaru