1TULAH.COM, Muara Teweh – Anggota DPRD Barito Utara, Hasrat SAg, meminta Bupati Nadalsyah dan Wakilnya Sugianto Panala Putra, dapat menuntaskan janji politiknya.
Apalagi menurut politisi Partai Amanat Nasional ini, masa jabatan Nadalsyah dan Sugianto tinggal satu tahun lagi.
Janji politik keduanya, yang tertuang dalam program Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2018-2023.
“Dalam pemandangan umum fraksi Amanat Rakyat Karya Sejahtera (F-AKRS) sudah pula kami sampaikan, untuk menyelesaikan apa yag menajdi program bupati dan wakil bupati.
Keinginan kami diakhir kepemimpinan mereka satu tahun lagi, tidak menyisakan persoalan yang menjadi tanggungan dalam RPJMD,” kata Hasrat, Kamis (18/11/2022).
Menurut juru bicara Fraksi AKRS ini, Nadalsyah dan Sugianto Panala putra, dapat menyelesaikan yang belum tuntas di tahun 2023 nanti. Baik itu penyelesaian infrastruktur dan lainnya.
Menjawab hal disampaikan juru bicara Fraksi-AKRS ini, Wakil Bupati Sugianto Panala Putra, saat menjawab pemandangan umum fraski pendukung dewan, dalam rapat paripurna Kamis (02/11/2022) mengatakan, bahwa program pemerintah daerah yang direncanakan dalam RPJMD tahun 2018-2023, telah dilaksanakan semaksimal mungkin.
Seperti diketahui, ada kendala karena Indonesia terkena wabah pandemi covid-19, yang juga berimbas dengan keuangan daearah.
“Namun pad tahun 2023, sebagai tahun terakhir pelaksanaan RPJMD, kami optimis dapat menuntaskan seluruh target RPJMD. Sehingga apa yang dicita-citakan melalui visi dan misi Bupati Barito Utara tahun 2018-2023 dapat terwujud sesuai rencana,” kata Wakil Bupati Sugianto Panala Putra.(*)