Terjebak Kobaran Api, Seorang Ibu Tewas Terpanggang

- Jurnalis

Sabtu, 12 Desember 2020 - 15:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

1tulah.com– Terjebak kobaran api di rumah Bedeng yang di kontraknya, Nurhayati (45) ditemukan tewas terpanggang. Jasad Ibu tiga anak ini ditemukan warga di dalam bak mandi.

Kebakaran hebat ini terjadi di Jalan Radial, Lorong Melati I, RT 19 RW 06, Kelurahan, Kelurahan 24 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil, Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, Sabtu (12/12/2020) sekira pukul 08.45 pagi.

Korban diketahui mengontrak di rumah bedeng milik orangtua Hendra.  Jasad korban langsung dievakuasi petugas Polda Sumsel.

Sementara itu, kobaran api berhasil dipadamkan oleh warga dibantu tiga unit mobil PBK Merdeka, Palembang.

Salah seorang warga setempat bernama Wani (70) menuturkan, kebakaran ini bermula saat korban yang sehari-harinya menjual sayur masak, diduga meninggalkan kompor gas tengah menyala.

Baca Juga :  Dampak Efisiensi Anggaran pada KIP Kuliah: 663 Ribu Mahasiswa Terancam Putus Kuliah

Nah, diduga kuat kompor gas korban meledak hingga api cepat berkobar. Melihat api cepat membesar, diduga korban yang saat itu bersama anak bungsunya Azam (3), panik.

Korban diduga lari ke kamar mandi dan berendam di dalam bak dengan tujuan menghindari jilatan api.

Namun usaha korban sia-sia. Justru istri dari Sobri ini tewas terpanggang namun tetangga korban saat itu sigap menyelamatkan bocah malang itu.

Wani mengatakan, saat peristiwa tersebut terjadi, suami dari Nurhayati sedang tidak berada di rumah, sedangkan dua anak korban lainnya sedang kuliah.

“Rumah bedeng ini dihuni oleh dua Kepala Keluarga. Bedeng ini milik orang tua Hendra. Katanya korban sedang memasak saat kejadian.  Nurhayati yang saat itu sempat minta tolong sebelum ia tewas ditemukan di dalam bak mandi,” ujar Wani saat ditemui di tempat kejadian perkara yang dilansir dari Sumselupdate (jaringan Suara.com).

Baca Juga :  Mantan 'Orang Dalam' Ungkap Trik Mobilisasi Massa Buzzer Jokowi yang Cuma Bagi-bagi Bingkisan

Sementara itu, Ketua RT 19, M Harun (48) menuturkan, korban diduga tewas saat hendak menyelamatkan diri dengan cara berendam di dalam bak kamar mandi. (eni)

Berita Terkait

Hakim Tolak Gugatan Praperadilan, Hasto Tetap Ditetapkan sebagai Tersangka Suap PAW
Erick Thohir: Pemotongan Anggaran Tidak Akan Berdampak pada Pengurangan Karyawan dan OB
Najwa Shihab dan Jaringan Kekuasaan: Bagaimana Pengaruhnya pada Wawancara? 11-12 dengan Deddy Corbuzier
Red Sparks Hancurkan IBK Altos 3-0, Megawati Sumbang 16 Poin
Legislator Kalteng Siti Nafsiah Ajak Pemuda Optimistis dan Perkuat Pendidikan Inklusif
Presiden Erdogan Berikan Togg T10X ke Presiden Prabowo: Simbol Persahabatan Erat Indonesia-Turki di Era Kendaraan Listrik
Kasus Korupsi Timah: Vonis Harvey Moeis Diperberat Menjadi 20 Tahun Penjara!
Viral! Pengajian Akbar Gus Iqdam di Pacitan Dibuka dengan Musik DJ, Warganet Ramai Berkomentar

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 18:46 WIB

Hakim Tolak Gugatan Praperadilan, Hasto Tetap Ditetapkan sebagai Tersangka Suap PAW

Kamis, 13 Februari 2025 - 18:41 WIB

Erick Thohir: Pemotongan Anggaran Tidak Akan Berdampak pada Pengurangan Karyawan dan OB

Kamis, 13 Februari 2025 - 16:13 WIB

Najwa Shihab dan Jaringan Kekuasaan: Bagaimana Pengaruhnya pada Wawancara? 11-12 dengan Deddy Corbuzier

Kamis, 13 Februari 2025 - 14:49 WIB

Legislator Kalteng Siti Nafsiah Ajak Pemuda Optimistis dan Perkuat Pendidikan Inklusif

Kamis, 13 Februari 2025 - 13:43 WIB

Presiden Erdogan Berikan Togg T10X ke Presiden Prabowo: Simbol Persahabatan Erat Indonesia-Turki di Era Kendaraan Listrik

Kamis, 13 Februari 2025 - 11:33 WIB

Kasus Korupsi Timah: Vonis Harvey Moeis Diperberat Menjadi 20 Tahun Penjara!

Kamis, 13 Februari 2025 - 10:57 WIB

Viral! Pengajian Akbar Gus Iqdam di Pacitan Dibuka dengan Musik DJ, Warganet Ramai Berkomentar

Kamis, 13 Februari 2025 - 09:11 WIB

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia di Bawah Asuhan Patrick Kluivert: Analisis Rahmad Darmawan

Berita Terbaru