1tulah.com, MUARA TEWEH– Menyambut HUT TNI ke 75, PT Pamapersada Nusantara Distrik SMMS yang beroperasi di Kabupaten Barito Utara(barut) kalimantan Tengah, mengadakan aksi sosial kegiatan donor darah, Jumat (2/10/2020). Kegitan ini pihaknya, bekerja sama dengan Kodim 1013 Muara Teweh dan Palang Merah Indonesia (PMI). PUsat kegiatn dilangsungkan di Aula Makodim 1013/Mtw.
Dandim 1013/Mtw Letkol Kav. Rinaldi Irawan mengatakan, moment perayaan HUT TNI kali ini, Kodim bersinergi bersama PT Pama dan PMI barito Utara, ikut andil dalam aksi kemanusiaan. “Kita donorkan darah untuk stok darah di Barito Utara. Selain prajurit TNI Angkatan Darat, dari Polres Barito Utara dan Satpol PP juga ikut serta berpartisipasi mendonorkan darah,” kata Dandim termuda ini.
Pihak PT Pama yang diwakili oleh CSR Officer Wan Zul Eflaini mengaku sangat berterima kasih kepada pihak Kodim Muara Teweh dan PMI atas kerjasamanya. “Kegiatan bakti sosial merupakan salah satu program CSR perusahaan setiap tahun. Semoga kerjasama dan program ini dapat berlanjut terus serta program-program CSR dari Pama berikutnya bisa memberikan kontribusi baik kepada masyarakat sekitar perusahaan.” kata Wan Zul Elfaini.
Dikatakannya, kegiatan donor darah yang diadakan oleh Kodim Muara Teweh dan Pama beserta PMI di tengah pandemi tidak lepas dari teknis protokol kesehatan COVID 19 yang berlaku seperti pemakaian masker, pengukuran suhu tubuh, physical distancing dan pencucian tangan kepada para peserta pendonor.
Aksi ini cukup penting dan perlu ditingkatkan kegiatannya di Barito Utara mengingat masih tergolong sedikitnya jumlah stok darah yang ada di Kabupaten Barito Utara. Semoga kegiatan aksi sosial donor darah ini dapat bermanfaat dan menjadi inspirasi bagi semua pihak.(eni)